Ponsel besutan Oppo diklaim sebagai perangkat paling diminati pada kuartal pertama tahun ini. Pernyataan ini diungkap lewat survei riset Statista pada laporan Market Share of Leading Mobile Vendors Across Indonesia as of January 2024. Survei tersebut mencatat bahwa ponsel Oppo meraih 17,99 persen dan menyabet posisi pertama sebagai merek paling diminati masyarakat Indonesia.

Sementara 10 merek ponsel lain yang tidak dirinci, paling tinggi mencatat 17,44 persen dan terendah di angka 0,32 persen. Lewat survei ini Oppo mengklaim minat masyarakat terhadap perangkat besutannya dipicu oleh smartphone seri Oppo Reno 11 5G. Ponsel ini merupakan gawai bertenaga AI pertama yang diluncurkan Oppo.

Menurut Chief Marketing Officer (CMO) Oppo Indonesia, Patrick Owen, dari keterangannya, Oppo sangat bangga dengan pencapaian ini dan berterima kasih kepada seluruh konsumen setia Oppo di Indonesia. Pencapaian ini bukan kali pertama, sebab di kuartal pertama 2022 dan 2023 Oppo juga mendominasi sebagai ponsel yang paling diminati masyarakat.

Patrick Owen juga menyebut bahwa keberhasilan Oppo di awal tahun ini merupakan hasil dari komunikasi dan branding yang baik ke pelanggan. Oppo telah membangun hubungan yang erat di berbagai platform, baik itu online maupun di offline store. Oppo berharap tidak hanya mendominasi di segmen pasar saja, tetapi juga menjadi sahabat teknologi untuk penggemar dan pecinta Oppo. Oppo optimistis bahwa tren positif ini akan terus berlanjut sepanjang tahun dan mereka yakin bisa mempertahankan posisi mereka dengan berbagai produk unggulan mereka.