Kementerian Kesehatan mengklaim bahwa virus Covid-19 varian Delta Plus atau AY.4.2 belum terindentifikasi di Indonesia. Belum lama ini, varian ini meningkat di Inggris. DIlansir dari CNN, pemeriksaan menggunakan metode Whole Genome Sequence (WGS) belum memperlihatkan adanya varian ini di Tanah Air.

Seperti apa fakta varian ini?

1. Delta Plus merupakan subvarian dari strain varian Delta yang pertama ditemukan di Inggris.
2. Rusia melaporkan bahwa varian ini lebih menular dari varian Delta.
3. Varian ini juga menyebar di beberapa negara bagian Amerika Serikat.
3. Badan Keamanan Kesehatan Inggris mengatakan bahwa Delta Plus menjadi varian Delta yang paling dominan di negara tersebut.