Aplikasi snack merupakan sebuah aplikasi yang banyak mengunggah video lucu dari para penggunanya. Agar dapat mengaksesnya, para pengguna harus memiliki akun terlebih dahulu. Ketika sudah memiliki akun, pengguna dapat mengikuti akun satu sama lain. Sehingga dapat saling melihat video yang telah diunggah, video yang diuggah pun tidak terlalu panjang dan menghibur.

Sejak pertama kali diluncurkan, kini pengguna akun snack video semakin banyak. Sehingga menghubungkan banyak orang ke seluruh dunia, aplikasi Snack memang sangat cocok ditunjukkan sebagai hiburan. Anda juga dapat menikmati banyak video lucu yang telah diunggah para penggunanya. Bahkan dalam aplikasi snack, Anda dapat dengan menemukan video terbaru dan viral lucunya.

Maka tidak dapat dipungkiri, jika aplikasi ini semakin di download oleh banyak orang dan diminati para penggunanya. Dalam status video pada aplikasi snack memiliki dua jenis video, salah satunya video yang bersifat publik dan dapat ditonton seluruh penggunanya. Selain itu, ada juga video bersifat pribadi, jenis ini termasuk video yang tidak bisa di tonton oleh banyak orang. Biasanya cukup pengguna yang mengunggahnya yang dapat menonton.

Selain itu, aplikasi snack juga menghadirkan berbagai fitur menarik lainnya. Mulai dari efek, filter yang dapat membuat video semakin indah dan menarik untuk ditonton. Tidak berhenti di situ, aplikasi sanack juga akan memberikan imbalan kepada penggunanya ketika berhasil mengundang teman, video yang berhasil menjadi trending atau dilihat banyak orang, dan para pengguna yang mengunggah video buatannya.

sumber; ss aplikasi snack


Akan tetapi terkadang terlintas dibenak para pengguna aplikasi, sepintas ingin menghapus beberapa video yang telah berhasil diunggahnya. Namun ada saja terkadang pengguna yang masih merasa kebingungan untuk menghapusnya. Nah, bagi Anda yang belum tahu, kali ini sahabat daun akan membahas seputar cara menghapus video di snack. Simak pembahasan kami baik-baik ya, di bawah ini !.

Cara menghapus video di snack secara mudah dan praktis

Jika Anda merasa ada beberapa video yang kurang dan ingin menghapus. Kali ini sahabat daun membahas seputar cara menghapus video di snack, melalui beberapa cara. Sebenarnya menghapus video di snack bukanlah sesuatu yang sulit, berikut ini langkah-langkahnya :

1. Buka aplikasi Snack Video yang telah terinstal di HP Anda.

2. Secara otomatis Anda akan tertuju pada halaman home, langsung saja tekan menu Profile dengan icon orang yang telah tersedia di layar HP Anda.

3. Carilah video yang akan dihapus, atau beberapa video yang pernah diunggah sebelumnya. Biasanya video lama akan terpendam diurutan paling bawah.

sumber; ss aplikasi snack


4. Setelah video yang akan dihapus sudah ditemukan, tekan pada tombol Share dengan icon arah kanan, seperti dibeberapa aplikasi.

5. Setelah itu, tekan pada tombol Delete atau sebuah icon yang berbentuk tong sampah.

6. Secara otomatis akan muncul notifikasi pada aplikasi Anda yang menyatakan video tidak dapat dilihat oleh pengguna yang lain.

7. Ketika Anda sudah yakin ingin menghapus video tersebut, langsung saja tekan pada tombol delete.

8. Jika sudah, cobalah untuk kembali ke halaman home. Secara otomatis, vido yang pernah diunggah akan hilang dan tidak terlihat lagi.

Demikianlah pembahasan kami sputar cara menghapus video di snack secara mudah dan praktis. Kini Anda tinggal melakukan beberapa cara seperti di atas, jika ingin menghapus video di snack. Gimana, cukup mudah dan praktis kan, selamat mencoba !!!