Microsoft Edge merupakan sebuah peramban web yang dikembangkan oleh microsoft yang termasuk dalam sistem operasi windows. Peramban ini juga sebagai pengganti internet explor, juga sebagai peramban baku di windows 10. Kini telah berhasil dikembangkan dan dapat dipasang pada perangkat Android. Tentu ada dampak positifnya bagi para penggunanya.

Terlepas dari itu, ternyata juga memiliki dampak efek yang kurang menyenangkan. Pasalnya microsoft edge telah dipaksakan dipasang pada windows 10, sehingga selalu muncul notifikasi dari platform ketika sedang terhubung dengan internet. Bahkan terkadang akan mendapatkan peringatan pemulihan, bagi pengguna windows 10 ketika berusaha untuk menghapusnya.

Tetap tenang, tak usah khawatir dengan kondisi yang demikian. Pasalnya peramban ini dapat dihapus melalui beberapa cara. Menindaklanjuti hal ini, sahabat daun akan membagikan beberapa tips dalam mengatasi masalah ini. Untuk menghapusnya, diperlukan cara khusus. Nah, simaklah pembahasan kami di bawah ini.

Cara menghapus microsoft edge

sumber; pixabay.com


Seperti penjelasan di atas, untuk menghapus microsoft edge diperlukan cara khusus. Untuk itu, cara ini mesti diketahui oleh para pengguna windows 10. Sehingga ketika menghadapi masalah seperti di atas dapat mengatasinya. Berikut ini cara menghapus microsoft edge :

1. Buka windows explorer yang terdapat di perangkat Anda.

2. Buka pada folder c, yang berisi data sistem laptop atau komputer.

3. Anda akan menemukan banyak folder di dalamnya, carilah Microsoft.MicrosoftEdge_8wekyb3d8bbwe.

4. Klik kanan pada mouse di folder tersebut, kemudian muncul banyak opsi. Pilihlah rename.

5. Ubahlah nama folder sesuai dengan yang Anda inginkan.

6. Jika terdapat maslah tak dapat dirubah maka lakukan cara seperti berikut :

- Bukalah Task Manager yang terdapat di laptop.
- Carilah Microsoft Edge di dalam folder tersebut.
- Klik kanan, lalu pilih opsi End Task.

Itulah cara yang bisa dilakukan untuk menghapus microsoft edge. Kini Anda dapat mencobanya sendiri melalui cara seperti di atas. Selamat mencobanya.

Cara menghapus Microsoft Edge di windows 10 permanen

sumber; pixabay.com


Jika microsoft edge sangat mengganggu dan mengurangi rasa nyaman saat menggunakan windows 10. Tenang, kalian juga dapat menghapus selamanya, berikut ini langkahnya :

Hapus melalui Command Prompt :

Lakukan cek versi microsoft edge yang telah digunakan terlebih dahulu. Bukalah aplikasi Microsoft Edge, lalu ketik edge://settings/help pada mesin pencarian Microsoft edge. Jika sudah dapat diketahui, nah ikuti langkah selanjutnya.

Menghapus Microsoft Edge melalui CMD (Command Prompt) dapat dilakukan melalui dua cara :

1. Melalui windows explorer:

- Bukalah windows explorer yang terdapat pada perangkat.
- Copy tulisan berikut; C:\Program Files (x86)\Microsoft\Edge\Application(versi Microsoft Edge)\Installer di Windows Ekplorer.
- Lalu tekan Shift dan klik kanan, pilih opsi Open command window here.
- Ketika jendela CMD telah terbuka, ketik perintah setup.exe uninstall system-level verbose-logging force-uninstall, setelah itu tekan Enter.
- Guna memastikan Edge sudah dihapus dari PC, cek kembali di Settings > Apps > Apps & Features.

2. Langsung melalui Command Prompt :

sumber; pixabay.com


- Ketiklah CMD pda kolom pencarian yang tersedia.
- Pilih Run as administrator
- Segera masukkan perintah C;\Program Files (x86)\Microsoft\Edge\Application(versi Microsoft Edge)\Installer, dan tekanlah enter.
- Selesai.

Itulah langkah-langkah yang dapat Anda lakukan dalam mengatasi masalah microsoft edge, silahkan coba beberapa cara di atas. Demikianlah seputar informasi tentang cara menghapus Microsoft Edge.