Indonesia patut berbangga. Sebentar lagi ajang balap dunia  World Superbike (WSBK) akan berlangsung di Mandalika. Sebelum itu, Jokowi menjajal sirkuit berkelas dunia tersebut pada Jumat (12/11). Jokowi sendiri mengaku tak berani ngebut di sirkuit tersebut. Kondisi hujan yang membuat jalanan basah membuat Jokowi memelankan kendaraannya.

Sekilas tentang sepeda motor modifikasi yang dipakai Jokowi.

1. Basisnya adalah Kawasaki W175.
2. Berwarna hijau dengan livery RI 1.
3. Pernah dipakai Jokowi saat menjajal jalan perbatasan Trans Kalimantan.

Seperti apa bagusnya sirkuit Mandalika?

1. Sirkuit ini memiliki lintasan 4.3 kilometer dengan 17 tikungan.
2. Ada juga dua service road dan pit lane berkelas dunia.
3. Sirkuit ini menawarkan pemandangan alam Mandalika yang wah.
4. Mandalika memecahkan rekor sebagai pembangunan lintasan balap tercepat.