Smartfren adalah sebuah provider yang meluncurkan layanan 4G LTE yang pertama di Indonesia.Kartu Smartfren ini dikembangkan oleh PT Smartfren Telecom Tbk yang merupakan salah satu perusahaan penyedia layanan telekomunikasi di Indonesia.

Smartfren memiliki beragam produk dan layanan data dan suara, solusi bisnis dan layanan digital. Smartfren ini juga menjadi salah satu cabang dari unit kelompok usaha Sinarmas.

Cara Melihat Kuota Smartfren di HP

Salah satu produk dan layanan dari Smartfren adalah sebagai penyedia paket. Ada beragam jenis paket data yang bisa kamu pilih sesuai dengan kebutuhan kamu.

Jika kamu menggunakan produk dan layanan dari sebuah provider, termasuk Smartfren. Satu hal yang wajib kamu ketahui adalah cara melihat paket data yang kamu beli. Sehingga kamu bisa membelinya kembali dengan tepat waktu. Berikut ini adalah cara melihat kuota Smartfren dengan menggunakan HP.

Mengecek Kuota dengan APK MySmartfren
istimewa


Salah satu cara yang bisa kamu lakukan untuk mengecek kuota adalah dengan menggunakan APK MySmartfren. Kamu dapat mengunduh APK MySmartfren di Google Play Store atau App Store. Sebelum kamu dapat mengecek kuota dengan APK MySmartfren, kamu harus melakukan regestrasi lebih dulu dengan menggunakan nomor Smartfren kamu. Setelah berhasil baru kamu dapat mengecek kuota kamu dan informasi lengkap lainya.

Mengecek Kuota dengan SMS ke 995
istimewa


Mengecek kuota pada kartu Smartfren juga dapat kamu lakukan dengan cara mengirim SMS ke nomor 995. Cara mengecek kuota dengan mengirim SMS ke 995 ini gratis. Berikut ini adalah cara mengecek kuota dengan SMS ke 995.

1. Ketik nomor 995 di kolom penerima.

2. Ketik kata CEK di bagian pesan.

3. Kirim SMS tersebut.

4. Selanjutnya kamu akan mendapatkan balasan dari Smarfren dengan informasi nomor telepon Smartfren yang digunakan saat itu, detail paket, sisa kuota, hingga masa aktif kartu.

Mengecek Kuota Smartfren dengan Dial *995#
istimewa


Sepertihalnya dengan mengecek kuota dengan mengirim SMS ke 995, cara berikut ini juga tidak dipungut biaya alias gratis. Berikut ini adalah cara menggunakan kode USSD *995#.

1. Buka fitur Call/Telepon langsung di HP.

2. Ketik *995#.

3. Tekan Call.

4. Selanjutnya sistem akan langsung menampilkan nama paket, masa aktif, hingga sisa kuota.

Mengecek Kuota dengan Situs my.smartfren.com
Cara berikutnya adalah dengan mengunjungi situs my.smartfren.com. Berikut ini adalah langkah yang bisa kamu lakukan untuk mengecek kuota kartu Smartfren kamu.

Buka situs my.smartfren.com di HP atau pc yang kamu miliki. Setelah itu, kamu diharuskan untuk login. Masukkan User ID atau alamat e-mail yang terdaftar dan password. Jika belum, kamu bisa membuat akun baru.

Klik “Detail” untuk mengetahui sisa kuota Smartfren.