Menjadi konten kreator YouTube kini menjadi hal yang cukup menggiyurkan. Sehingga banyak dari kaum milenial untuk mencoba masuk ke dalam dunia YouTuber. Banyak jenis konten yang bisa di buat di YouTube, mulai dari konten tutorial, podcast, edukasi dan lain sebagainya.

Jika kamu ingin menjadi salah satu dari Konten Kreator tersebut, hal perlu kamu ketahui lebih dulu adalah tentang YouTube Studio. Bersumber dari Google, YouTube Studio adalah tempat bagi para kreator. Kamu dapat mengelola kehadiran, mengembangkan channel, berinteraksi dengan penonton, dan menghasilkan uang dari satu tempat.

Setelah mengenal cukup dekat dengan YouTube Studio, ada beberapa syarat lain agar kamu bisa benar-benar menjadi konten kreator YouTube yang mendapatkan gaji. Berikut ini adalah syarat-syaratnya:

- Mengikuti segala aturan dan kebijakan dari monetisasi YouTube.

- Tinggal di negara atau wilayah tempat program YouTube Partner tersedia. 

- Memiliki lebih dari 4.000 jam tayang selama 12 bulan terakhir.

- Punya lebih dari 1.000 subscribers.

- Terhubung dengan akun AdSense.


Cara Melihat Jam Tayang di YouTube Studio

pexels.com


Seperti yang telah dijelaskan di atas, salah satu syarat untuk menjadi konten kreator YouTube yang mendapatkan gaji adalah mendapatkan lebih dari 4000 jam tayang dalam kurun waktu 12 bulan atau satu tahun.

Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan tutorial tentang cara melihat jam tayang di YouTube. Caranya sangatlah mudah dan simpel. Berikut ini adalah cara melihat jam tayang di YotuTube.

Cara Melihat Jam Tayang di YouTube Studio di PC
Begini cara mudah melihat jam tayang di YouTube di PC:

- Login ke YouTube Studio.

- Dari Menu kiri, pilih Analytics.

- Dari Menu atas, pilih Konten.

Cara Melihat Jam Tayang di YouTube Studio di Android
pexels.com


Begini cara mudah melihat jam tayang di YouTube di Android:

Aplikasi YouTube di Android

- Buka aplikasi YouTube .

- Ketuk foto profil Anda  lalu Channel kamu.

- Dari menu tengah, ketuk Analytics  untuk melihat ringkasan singkat performa channel kamu.

Aplikasi YouTube Studio untuk Android

- Buka aplikasi YouTube Studio.

- Dari menu bawah, ketuk Konten .

- Pilih video yang datanya ingin Anda lihat.

- Di bagian Analytics, ketuk LIHAT LAINNYA.

- Dari menu teratas, ketuk Jangkauan

Cara Melihat Jam Tayang di YouTube Studio di iOS
Begini cara mudah melihat jam tayang di YouTube di iOS:

Aplikasi YouTube di iPhone dan iPad

- Buka aplikasi YouTube .

- Ketuk foto profil Anda  lalu Channel kamu.

- Dari menu tengah, ketuk Analytics  untuk melihat ringkasan singkat performa channel kamu.

Aplikasi YouTube Studio untuk iPhone dan iPad


- Buka aplikasi YouTube Studio.

- Dari menu bawah, ketuk Konten.

- Pilih video yang datanya ingin kamu lihat.

- Di bagian Analytics, ketuk LIHAT LAINNYA.

- Dari menu teratas, ketuk Jangkauan.