Persegi adalah bangun datar segi empat. Sisi persegi terdapat 4, yang semuanya memiliki ukuran sama panjang. Maka, kita akan menjelaskan mengenai cara mencari panjang sisi di persegi apabila sudah diketahui luas dan kelilingnya serta contoh soal penjabarannya.
Sumber: Canva


Rumus sisi persegi, perhatikan gambar persegi ABCD berikut, terlihat bahwa bangun datar persegi ABCD terdiri atas 4 sisi atau rusuk yakni : sisi AB, sisi BC, sisi CD, dan sisi DA. Keempat sisi itu mempunyai panjang yang sama, di mana di gambar tersebut dilambangkan dengan huruf s.

Rumus mencari panjang sisi persegi

s = K : 4

Contoh soal 1:

Sebuah persegi mempunyai keliling 120 cm. Hitunglah berapa panjang sisi persegi tersebut!

Jawaban:

s = K : 4
s = 120 : 4
s = 30 cm

Maka, panjang sisi persegi tersebut ialah 30 cm.

Contoh soal 2:
Sumber: Canva


Sebuah persegi mempunyai keliling 180 cm. Hitunglah berapa panjang sisi persegi tersebut!

Jawaban:

s = K : 4
s = 180 : 4
s = 45 cm

Maka, panjang sisi persegi tersebut ialah 45 cm.

Contoh soal 3:

Sebuah persegi mempunyai keliling 320 cm. Hitunglah berapa panjang sisi persegi tersebut!

Jawaban:

s = K : 4
s = 320 : 4
s = 80 cm

Maka, panjang sisi persegi tersebut ialah 80 cm.