Harga keseimbangan merupakan istilah yang sering dipakai dalam dunia ekonomi. Pada dasarnya, harga tersebut ialah titik temu harga yang disetujui oleh kedua belah pihak supaya terjadi suatu transaksi jual dan beli. Interaksi antara penjual dan pembeli yang mengakibatkan terjadinya transaksi jual beli yang dikenal sebagai pasar, maka harga keseimbangan juga biasanya dikenal sebagai harga pasar.

Fungsi harga keseimbangan

Adapun fungsi dari harga keseimbangan, yakni:

a. Menjelaskan bagaimana perubahan kebutuhan masyarakat.
b. Memberi stimulus terhadap pengusaha supaya berinovasi akan perubahan permintaan.
c. Membantu produsen menentukan jenis barang yang akan diproduksi.
d. Membantu penjual menentukan penawaran.
e. Menentukan teknologi yang tepat terhadap proses produksi.
f. Menentukan pembagian hasil produksi diantara konsumen.

Rumus harga keseimbangan pasar
Sumber: Canva


Qd = Qs

Keterangan:

- Qd menunjukkan kuantitas permintaan
- Qs ialah kuantitas penawaran.

atau

Ps = Pd

Keterangan:

- Ps ialah harga penawaran.
- Pd adalah harga permintaan.

Contoh soal:
Sumber: Canva


Ada sebuah toko A yang memproduksi 2.000 baju dan menjualnya dengan harga Rp. 200.000 per potongnya. Namun, saat penjualan nyatanya tidak ada yang akan membelinya. Pihak toko juga menurunkan harga menjadi Rp. 180.000 per potongnya, dan pada harga itu baju terjual sekitar 300 buah. Kemudian, toko juga memberi diskon lagi dan memasang harga Rp. 150.000 terhadap per potong bajunya dan berhasil memperoleh 1.500 pembeli.

Saat harga barang dijual Rp. 150.000, jumlah barang yang ditawarkan sama dengan jumlah barang yang dibeli oleh konsumen, yakni 1.200 baju. Sehingga, harga keseimbangan di contoh kasus itu ialah Rp. 150.000.