Banjir yang terjadi di beberapa daerah di Semarang tentunya membawa duka yang mendalam. Banyak sekali rumah yang terendam banjir hingga selutut kaki. Aktivitas penduduk juga banyak yang terhenti. Bahkan, kereta api harus dihentikan sementara karena relnya terendam air.

Viral, ada warga yang menggunakan banjir untuk menghantarkan makanan. Viralnya, ia hanya menggunakan wajan sebagai perahu. Warganet sampai geleng kepala melihatnya. Konten ini bahkan sudah ditonton ratusan ribu kali.

Bagaimana kisahnya?

1. Kisah ini diviralkan oleh pengguna TikTok @itsdovaflynn
2. Dikisahkan bahwa kejadian kocak ini terjadi saat terjadi banjir di Semarang.
3. Mi instan yang sudah jadi tersebut dihantarkan menggunakan wajan.
4. Tak lupa lengkap juga dengan perkakas makan seperit sendok dan garpu.
5. Terlihat banjir mengenang sampai selutut orang dewasa.

Warganet tertawa melihat kelakuan yang satu ini. Bahkan ada yang mengatakan bahwa sekalinya jatuh, mi instan tersebut bisa langsung jadi bakmie kuah. Beberapa bahkan mengatakan bahwa mi instan yang satu ini bak floating breakfast di hotel mewah.

@itsdovaflynn Goofod mie kuah banjir #banjir #semarang #semarangbanjir ♬ Budreg Dan Sakit Kepala Viral - Dj Kampung