Salah satu ciri khas dari Mahasiswa adalah sering dan banyak yang mengikuti organisasi. Untuk menunjang nilai dirinya, juga tujuan yang lainnya menambah relasi dan menjejaring banyak kalangan. Dengan berbagai tujuan tentunya. Entah pekerjaan, membangun bisnis atau menambah serta bertukar ilmu dengan orang-orang yang mereka temui.

Setelah menambah banyak relasi dengan berorganisasi, tentunya bertambah pula keilmuannya. Yang akhirnya sebagian dari mereka mendapat kepercayaan untuk memberi materi atau berbagi ilmu di sebuah acara yang diadakan oleh sebuah organisasi.

Hal ini biasa dilakukan lantaran dianggap mampu untuk menyampaikan materi tersebut serta mau untuk diajak berbagi ilmu.

Pengertian CV Pemateri
Sumber: Pexels.com


CV Pemateri/Mahasiswa Organisasi
merupakan sebuah dokumen yang isinya profil singkat mengenai pengalaman organisasi yang dipunyai oleh seorang mahasiswa. CV ini umumnya dipakai oleh mahasiswa yang hendak melamar pekerjaan, beasiswa, atau program magang yang berhubungan dengan organisasi. CV Mahasiswa Organisasi berguna sebagai alat dalam memperlihatkan kemampuan organisasi, kepemimpinan, serta keterampilan lainnya yang didapatkan lewat kegiatan organisasi.

Isi dari CV Mahasiswa Organisasi bisa seperti informasi tentang nama organisasi, jabatan yang pernah dipegang, tahun bergabung, tanggung jawab dalam organisasi, serta prestasi yang pernah dicapai. Tidak hanya itu, CV Mahasiswa Organisasi juga bisa memberikan pengalaman pekerjaan, kegiatan atau magang yang relevan dengan pengalaman organisasi dan kemampuan yang dipunyai. Dengan CV Mahasiswa Organisasi yang baik dan terstruktur, maka mahasiswa diharapkan mendapatkan kesempatan lebih besar guna memperoleh pekerjaan atau beasiswa yang dikehendaki.

Membuat CV yang mudah dan benar
Setelah mengetahui pengertian di atas. Alangkah lebih baiknya juga untuk memperhatikan hal-hal berikut saat akan membuatnya atau ingin membuatnya. Berikut langkah-langkah membuat CV yang mudah dan benar sebagai berikut:

- Tentukan format CV yang akan dipakai (latar belakang, jenis huruf, dan ukuran).
- Tulis identitas diri (nama, alamat, email, dan telepon).
- Tulis riwayat pendidikan (mulai dari sekolah terakhir hingga pendidikan terakhir).
- Tulis pengalaman kerja (jika ada).
- Tulis kemampuan dan bahasa yang dikuasai.
- Tulis organisasi yang pernah diikuti.
- Tulis referensi (jika ada).
- Periksa dan usahakan CV telah benar dan sesuai dengan yang dikehendaki.

Berikut Contohnya

Sumber: Pinterest


Sumber: Pinterest


Sumber: Pinterest