Doa Istri Ucapan Anniversary Pernikahan, Teks Arab, Latin dan Artinya

"Momen aniversary adalah momen spesial bagi suami istri, maka alangkah baiknya jika memanjatkan doa-doa."

Life | 04 August 2022, 17:05
Doa Istri Ucapan Anniversary Pernikahan, Teks Arab, Latin dan Artinya

Menikah adalah sebuah ikatan abadi antara dua manusia yang saling mencintai. Momen pernikahan dianggap sebagai momen spesial dan membahagiakan bagi setiap yang menjalani. Momen itu akan diingat seumur hidup.

Menjalani hidup bersama orang yang dicintai hingga ajal menjemput adalah sebuah impian bagi tiap-tiap pasangan yang telah menikah. Dalam Islam, hubungan pernikahan tidak hanya dalam kehidupan dunia, namun juga kelak di akhirat juga akan dipertemukan.

Momen annyversary adalah peringatan tahunan bagi seseorang yang telah menikah. Untuk kebanyakan orang, momen ini adalah momen spesial untuk memperingati hari pernikahan.

Nah, berikut ini adalah rangkuman ucapan anniversary dari yang cocok dibaca dan ditunjukan kepada pasangan di momen indah kamu.


Doa Istri Ucapan Anniversary Pernikahan, Teks Arab, Latin dan Artinya

Daun.id

pixabay.com

1. Tahanina, tamniyyatuna lakum bidawamis-sa’adati.
Artinya: Selamat, Kami berharap Anda terus bahagia.

2. Alfu mabrukin lil’arusi wal’arisi ‘ala zawajis-sa’idi.
Artinya: Selamat kepada kedua mempelai atas pernikahan bahagia.

3. Ahlat-tahani wa ajmalul-umniyyati bi munasabati zawajikuma.
Artinya: Selamat dan harapan terbaik atas kesempatan pernikahan Anda.” (M. Zidni Nafi’)

4. Jangan menikah hanya karena didesak umur. Menikahlah kalau kamu sudah yakin bahwa dengannya surga akan lebih dekat kepadamu.

5. Pernikahan yang bahagia adalah menyatunya dua insan yang bersedia saling mengerti, memahami, dan saling memaafkan.

6. Wanita shalihah tidak pernah takut menikah dengan lelaki yang miskin harta. Melainkan yang ditakutkan adalah menikah dengan lelaki yang miskin ilmu dan miskin tanggung jawab.

7. Tujuan dalam pernikahan bukan untuk berpikir sama, tapi untuk berpikir bersama.

8. Janganlah engkau menuntut pasanganmu untuk sempurna, tapi sempurnakanlah dirimu agar engkau mampu menutupi kekurangannya.

9. Dan di antara tanda-tanda kekuasaan-Nya ialah Dia menciptakan untukmu istri-istri dari jenismu sendiri, supaya kamu cenderung dan merasa tenteram kepadanya, dan dijadikan-Nya di antaramu rasa kasih dan sayang. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda bagi Kaum yang berpikir. - QS. Ar-Rum: 21.

10. Tidak pernah didapati bunga-bunga cinta antara dua orang yang memadu cinta sebagaimana pada dua orang yang telah menikah. - HR. Ibnu Majah no: 1847, dishahihkan oleh Al-Albanl dalam Shohih Ibnu Majah no: 1497.

11. Dan pergaulilah mereka secara patut. Kemudian bila kamu tidak menyukai mereka, (maka bersabarlah) karena mungkin kamu tidak menyukai sesuatu, padahal Allah SWT menjadikan padanya kebaikan yang banyak.- QS. An-Nisaa’: 19.

12. Aku akan menjamin sebuah rumah di tepi surga bagi siapa saja yang meninggalkan perdebatan meskipun dia yang benar. - HR. Abu Daud no. 4800 dan dihasankan oleh Al-Albani dalam Shahihul jami’ no.1464.

13. Tidaklah Rasulullah mencela suatu makanan sedikitpun. Seandainya beliau menyukainya, beliau menyantapnya.Jika tidak menyukainya, beliau meninggalkannya (tidak memakannya). - HR. Bukhari no. 5409 dan Muslim no. 2064.

14. Menikah adalah sebuah proses menerima kekurangan pasangan yang tidak engkau temui ketika ta’aruf dengannya.

15. Menikah adalah separuh perjalanan ketakwaan kepada Allah dan bagian dari sunnah Rasulullah.

16. Menikah adalah solusi terbaik seorang pemuda, karena dengannya sempurnalah separuh agama dan perjalanan hidup.

17. Tiada hubungan terindah seorang laki-laki dan wanita kecuali hubungan dalam pernikahan.

18. Tiada satu pun cara yang dapat menyatukan dua manusia yang sedang jatuh cinta kecuali menikah.

19. Sekuat-kuatnya seorang suami, ia akan tetap membutuhkan seorang istri di belakangnya. Dan sepintar-pintarnya istri, ia akan tetap membutuhkan bimbingan suaminya.

20. Maka nikahilah wanita-wanita lain yang halal bagi kalian untuk dinikahi; (apakah) dua, tiga, atau empat. Namun, apabila kalian khawatir tidak bisa berlaku adil (di antara para istri bila sampai kalian memiliki iebih dari satu istri), nikahilah satu istri saja atau mencukupkan dengan budak perempuan yang kalian miliki. Hal itu lebih dekat kepada tidak berbuat aniaya. - QS. An-Nisaa’: 3.

(m. taufik naufal/nf)


Rekomendasi untuk Anda

Berita Terbaru

JADWAL SHOLAT HARI INI

JUMAT, 29 MARET 2024 (JAKARTA PUSAT)
IMSYAK 04:31 SUBUH 04:41 DUHA 06:18 ZUHUR 12:00
ASHAR 15:14 MAGHRIB 18:01 ISYA 19:10  

Zodiak Aries Hari Ini

Percintaan

Percintaan Aries pada bulan Maret 2024 akan menjadi penuh gairah dan emosional. Hubungan yang sudah ada dapat mengalami beberapa perubahan dan tantangan, tetapi dengan komunikasi yang baik, Aries dapat memperkuat ikatan mereka. Bagi yang masih single, ada kemungkinan untuk bertemu seseorang yang menarik dan memulai hubungan baru.



Aries Selengkapnya