Timnas Vietnam Mengeluh Tertahan di Bandara Gara-gara Visa Ofisial Korea

"Entah benar atau psywar, faktanya mengurus visa on arrival itu mudah."

Sports | 05 January 2023, 16:16
Timnas Vietnam Mengeluh Tertahan di Bandara Gara-gara Visa Ofisial Korea

Tim nasional Indonesia akan menjamu Vietnam pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (6/1/2023) malam. Tapi, seperti yang selalu menjadi tradisi, kontingen Vietnam mengeluhkan perlakuan tuan rumah. Kali ini, terkait visa ofisial asal Korea Selatan.

Setelah mengalahkan Myanmar 3-0, Vietnam langsung terbang menuju Jakarta untuk bersiap lebih awal menghadapi Indonesia.

Namun, dalam perjalanannya, menurut laporan beberapa media lokal Vietnam seperti Bongda Plus dan Zingnews, sejumlah staf pelatih yang berasal dari Negeri Ginseng sempat tertahan 2 jam di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang. Itu terkait visa.

"Timnas Vietnam mengalami kesulitan untuk pergi ke Indonesia pagi ini. Ada 5 kasus paspor Korea milik tim pelatihan yang membutuhkan visa untuk masuk ke negara itu," tulis Zingnews.

Untuk mengatasi hal tersebut, Asosiasi Sepakbola Vietnam (VFF) meminta bantuan langsung Federasi Sepakbola ASEAN (AFF).

"Berkat itu, timnas Vietnam masuk ke negara itu (Indonesia) tanpa visa, mengatur rute terpisah untuk pindah, langsung ke hotel, dan kemudian menghitung dokumen. Kami tidak harus masuk ke negara itu oleh masing-masing anggota, tapi bisa pergi langsung ke hotel istirahat," ungkap Presiden VFF, Tran Quoc Tuan.

Apakah klaim Vietnam benar atau tidak, sebenarnya aturan visa masuk Indonesia sangat sederhana. Untuk negara-negara anggota ASEAN, berlaku rezim bebas visa. Artinya, mereka bisa masuk Indonesia tanpa visa, dan diizinkan tinggal selama 30 hari.

Tapi, untuk negara-negara di luar ASEAN, ada yang harus menggunakan visa biasa, tapi ada juga visa on arrival alias visa kedatangan. Warga dari negara-negara seperti Amerika Serikat, Inggris, Uni Eropa, Australia, Jepang, hingga Korea Selatan cukup mengurus visa on arrival di loket yang ada di airport.

Normalnya, hanya butuh waktu beberapa menit. Yang cukup lama adalah mengantri untuk mendapatkan visa, khususnya jika pintu kedatangan sedang padat. Jadi, sebenarnya hal seperti ini biasa-biasa saja. Bukankah Vietnam juga tandang ke negara ASEAN lain selama Piala AFF 2022 maupun edisi-edisi sebelumnya? 

"Menghadapi regulasi ketat dari pihak Indonesia tersebut, VFF bekerja sama dengan Sekretaris Jenderal AFF mengusulkan agar Vietnam dibebaskan dari visa on entry," tulis Bongda Plus.

(andri ananto/anda)


Rekomendasi untuk Anda

Berita Terbaru

JADWAL SHOLAT HARI INI

JUMAT, 29 MARET 2024 (JAKARTA PUSAT)
IMSYAK 04:31 SUBUH 04:41 DUHA 06:18 ZUHUR 12:00
ASHAR 15:14 MAGHRIB 18:01 ISYA 19:10  

Zodiak Aries Hari Ini

Percintaan

Percintaan Aries pada bulan Maret 2024 akan menjadi penuh gairah dan emosional. Hubungan yang sudah ada dapat mengalami beberapa perubahan dan tantangan, tetapi dengan komunikasi yang baik, Aries dapat memperkuat ikatan mereka. Bagi yang masih single, ada kemungkinan untuk bertemu seseorang yang menarik dan memulai hubungan baru.



Aries Selengkapnya