7 Obat Sakit Gigi Tumbuh, Kenali Penyebabnya

"Sakit gigi tumbuh dapat sembuh."

Life | 23 January 2023, 08:10
7 Obat Sakit Gigi Tumbuh, Kenali Penyebabnya

Gigi yang tumbuh tentunya dapat menimbulkan rasa nyeri dan sakit. Kondisi ini dapat lebih sakit jika dibandingkan dengan sakit gigi pada umumnya. Gigi yang tumbuh bisa menyebabkan rasa tak nyaman dan menganggu bagi sebagian orang. Tak jarang ini membuat kita ingin sekali meredakannya. Pada beberapa kasus, gigi tumbuh tak hanya terjadi pada anak tetapi juga orang dewasa.

Menyembuhkan rasa sakit dan nyeri yang terjadi saat gigi tumbuh dapat dilakukan dengan berbagai cara. Tidak hanya memakai obat, kamu juga dapat mencoba menggunakan cara yang alami. Berikut ini beberapa obat sakit gigi tumbuh yang dapat ditemukan di rumah hingga apotek, yakni:

1. Minyak cengkih
Daun.id

Sumber: Pexels.com

Minyak cengkih menjadi salah satu obat herbal sakit gigi tumbuh. Hal ini terjadi akibat didalamnya terdapat kandungan eugenol. Dikutip dari Medical News Today, eugenol mampu mengurangi rasa sakit dan inflamasi akibat sakit gigi dengan berguna sebagai analgesik. Cukup oleskan minyak cengkih di gigi tumbuh.

Efek samping minyak cengkeh

Efek samping minyak cengkeh, yakni:

- Diare.
- Sariawan.
- Sakit perut.
- Sesak napas.
- Mual dan muntah.
- Susah buang air kecil.
- Pusing dan sakit kepala.
- Terjadinya sakit tenggorokan.
- Munculnya rasa terbakar di mulut yang bisa merambat ke hidung dan tenggorokan.

2. Paracetamol sirup

Obat paracetamol sirup menjadi obat anti-nyeri dalam mengatasi rasa nyeri yang diakibatkan oleh sakit gigi tumbuh. Di sisi lain, obat ini juga bisa menghentikan nyeri akibat pegal linu, nyeri menstruasi, dan sakit kepala.

Paracetamol bisa dibeli tanpa adanya resep dokter. Obat ini dapat dikonsumsi oleh anak-anak dari usia 2 bulan dengan berat badan lebih dari 4 kilogram. Obat ini juga memiliki kemasan tablet dan dapat dikonsumsi anak usia enam tahun ke atas.

Kisaran harga: Rp 15.000 – Rp 20.000

3. Bawang putih


Sifat antimikrobanya pada bawang putih sudah dipakai sejak lama sebagai pengobatan tradisional. Salah satunya dalam mengobati sakit gigi tumbuh. Zat antimikroba dari ekstrak bawang putih pada mikroba patogen yang menyebabkan pembentukan plak pada gigi.

Caranya cukup mencincang kasar bawang putih, lalu diamkan hingga 10 menit. Berikutnya, oleskan pada bagian yang sakit sekitar 2 menit. Terakhir, lakukan kumur-kumur dengan air hangat atau air bawang putih yang juga hangat.

4. Kumur dengan air garam

Dikutip dari emedicinehealth, beberapa obat sakit gigi tumbuh ialah dengan berkumur air garam. Kumur air garam biasa dilakukan dan direkomendasikan terhadap orang yang sedang sakit gigi. Sifat garam yang bisa menyerap air, maka efektif dalam menghilangkan bakteri di mulut.

5. Jeruk nipisDaun.id

Sumber: Pexels.com

Jeruk nipis dapat menjadi obat sakit gigi tumbuh berikutnya. Vitamin C yang tinggi dalam di jeruk nipis dapat digunakan untuk mengatasi sakit gigi tumbuh. Kamu cukup dengan iris jeruk nipis jadi potongan kecil dan tempelkan di gigi yang sakit. Tunggu dalam beberapa menit dan ganti apabila masih dibutuhkan.

6. Kompres memakai air dingin

Obat sakit gigi tumbuh berikutnya ialah kompres air dingin. Dikutip dari Medical News Today, balut es dengan handuk dan letakkan di area dagu dan gigi yang sakit. Kompres itu menjadikan pembuluh darah mengencang sehingga rasa sakit dapat berkurang. Kamu dapat melakukan cara ini dalam 15 sampai 20 menit sebelum tidur.

7. Ibuprofen

Obat sakit gigi tumbuh terakhir ialah ibuprofen. Obat masuk dalam golongan NSAID atau anti-nyeri. Ibuprofen bisa dikonsumsi anak usia mulai dari 3 bulan dengan berat badan 5 kilogram. Jika anak terdapat penyakit misalnya asma, ginjal, dan pembekuan darah usahakan hindari pemakaian obat ini.

Kisaran harga: Rp 15.000 – Rp 38.000

(pravita windi an/nn)


Rekomendasi untuk Anda

Berita Terbaru

JADWAL SHOLAT HARI INI

SABTU, 20 APRIL 2024 (JAKARTA PUSAT)
IMSYAK 04:27 SUBUH 04:37 DUHA 06:15 ZUHUR 11:54
ASHAR 15:14 MAGHRIB 17:52 ISYA 19:02  

Zodiak Taurus Hari Ini

Percintaan

Pada bulan April 2024, Taurus akan mengalami perubahan positif dalam hubungan percintaan. Jika sudah memiliki pasangan, hubungan akan semakin harmonis. Bagi yang masih single, ada kemungkinan untuk bertemu dengan seseorang yang istimewa.



Taurus Selengkapnya