Kisah Unik Paspampres Jokowi Dibingungkan Boneka Doraemon

"Ada kisah menarik di balik gaharnya Paspampres"

Life | 26 January 2023, 17:00
Kisah Unik Paspampres Jokowi Dibingungkan Boneka Doraemon

Pasukan Pengamanan Presiden atau Paspampres mempunyai peran penting karena ia ditugaskan untuk mengawal dan menjaga presiden. Setiap presiden sedang blusukan, pidato apalagi pergi ke suatu tempat, maka Paspampres wajib mengawal dan menjaganya.

Paspampres ialah salah satu dari Badan Pelaksana Pusat Polisi Republik Indonesia dan Tentara Nasional Indonesia (TNI)[3] yang terdiri dari Personil Polri dan Personil prajurit TNI pilihan dari berbagai cabang kesatuan khusus dan elit di POLRI dan TNI seperti dari Personil Khusus Polri, Kostrad, Kopassus, Raider, Marinir, Kopaska, Paskhas dan Polisi Militer, dan sebelum reformasi juga direkrut dari Polri (masa ABRI).

Paspampres memang mempunyai tugas dan tanggung jawab yang cukup berat. Karena harus menjaga orang nomor satu di negeri ini dari berbagai segala kemungkinan bahaya yang datang setiap saat.

Namun siap sangka, tak melulu Paspampres selalu berhadapan dengan nomen-momen penuh kedisiplinan dan menegangkan. Ada kisah lain yang cukup unik dan jenaka di balik para pasukan yang dilatih khusus itu lho.

Kisah unik paspampres kali ini datang dari paspampres era Jokowi menjabat sebagai Presiden RI pada 2014 silam. Ya, saat itu, Jokowi bareng Wakil Presiden Jusuf Kalla.

1. Paspampres Berlari Ikuti Jokowi

Kepresidenan Jokowi dan Jusuf Kalla dimulai pada 20 Oktober 2014 lalu. Ada kisah menarik dari paspampres saat kawal Presiden yang kini masih menjabat itu. Di awal masa jabatannya, Presdien Jokowi sudah disibukkan dengan berbagai tugas kenegaraan.

Salah satunya adalah saat dirinya hadiri Pesta Rakyat di Monas (Moumen Nasional), Jakarta pada senin 20/10 2014, seperti dikutip dari merdeka.com.  Kedatangan Presiden Jokowi tentu saja sudah dinanti-nanti rakyat Indonesia yang sudah menunggu sejak pagi sebelumnya.

Daun.id

Youtube Sekretariat Presiden

Di atas panggung Jokowi langsung mengacungkan salam tiga jari saat menyapa para relawan dan masyarakat yang memadati lapangan Monas. Jokowi kemudian diam sejenak untuk mendengarkan lagu Indonesia Raya.

Setelah lagu Indonesia Raya selesai, Jokowi kemudian lari ke sisi kanan panggung. Kemudian ke sisi kiri panggung. Ajudan dan Paspampres yang mengawal Jokowi terus mengikuti Jokowi.

2. Kawal Jokowi ke Bunderan HI dengan Berlari

Setelah mengucap sumpah jabatan, Jokowi dan pasangannya kala itu, yakni Jusuf Kalla,keduanya lalu menumpangi Mercedes Benz hitam. Puluhan Paspampres berjas hitam dan dasi merah berjalan kaki mengelilingi mobil keduanya.

Mereka siaga karena lautan manusia mengelilingi dua pemimpin itu sejak di Sudirman. Iring-iringan mobil berjalan sangat lambat. Di bagian depan motor dan mobil pawal, lalu dua mobil di depan mobil Jokowi. Di bagian belakang jeep Paspampres juga mengawal.

Daun.id

Youtube Sekretariat Presiden

Beberapa paspampres harus berlarian mengikuti mobil yang dinaiki presiden ke-7 RI itu. Masih dilansir dari merdeka.com, saat itu rencananya Jokowi dan JK akan menuju Istana Negara. Keduanya akan naik delman dari Bundaran HI.

3. Paspampres Dibingungkan Boneka Doraemon

Tak hanya tentang peristiwa atau momen yang selalu penuh ketegangan dan keriuhan massa. Paspampres juga pernah mengalami kejadian yang cukup unik.

Dikabarkan kala itu, Presiden Jokowi menerima Menlu Amerika Serikat John Kerry di Istana Negara. Saat itulah ada peristiwa unik ini.

Ya, terlihat sebuah balon Doraemon tampak di langit-langit Gedung Istana Merdeka. Balon tersebut terbang menempel di langit di bagian luar gedung, Senin (20/10), seperti dikutip dari merdeka.com.

Daun.id

Youtube Sekretariat Presiden

Para Paspampres sendiri sempat kebingungan, dari mana arah robot Doraemon itu? Karena para paspampres sudah merasa mensterilkan tempat di mana Presien RI berada.

Para awak media yang melihat pun langsung mengabadikan gambar yang unik dan jarang terjadi itu.  Usut punya usut, diduga boneka Doraemon itu berasal dari masyarakat yang masih mengerumuni halaman depan Istana Merdeka.

(abdul mufid/nf)


Rekomendasi untuk Anda

Berita Terbaru

JADWAL SHOLAT HARI INI

KAMIS, 28 MARET 2024 (JAKARTA PUSAT)
IMSYAK 04:31 SUBUH 04:41 DUHA 06:18 ZUHUR 12:00
ASHAR 15:14 MAGHRIB 18:02 ISYA 19:11  

Zodiak Aries Hari Ini

Percintaan

Percintaan Aries pada bulan Maret 2024 akan menjadi penuh gairah dan emosional. Hubungan yang sudah ada dapat mengalami beberapa perubahan dan tantangan, tetapi dengan komunikasi yang baik, Aries dapat memperkuat ikatan mereka. Bagi yang masih single, ada kemungkinan untuk bertemu seseorang yang menarik dan memulai hubungan baru.



Aries Selengkapnya