Melody Prima adalah aktris dan model Indonesia kelahiran 18 Januari 1995. Ia mulai dikenal ketika bermain dalam sejumlah FTV Indonesia. Selain FTV, Melody yang kini mengenakan hijab juga pernah bermain lakon dalam beberapa series sinetron.
Kelihaiannya di dunia peran juga pernah membawanya mendapatkan nominasi sebagai Aktris Utama Paling Ngetop dalam SCTV Awards 2014. Kini, Melody sudah mantap berjilbab dan dikaruniai dua orang anak. Kesibukannya saat ini adalah menjadi seorang ibu dan influencer hijab di media sosial. Selain itu, perempuan yang lahir di Jakarta ini juga sering mengunggah kegiatan dan OOTDnya lewat akun Instagram @melodyprima.
Pada unggahan-unggahannya, Melody sering kali tampil memukau dengan gaya mewah nan modis. Tidak itu saja, Melody juga terlihat senang memadu padankan celana dengan busana hijabnya. Gaya hijabnya yang kekinian ini banyak disukai, tidak hanya oleh para pengikutnya, namun juga warganet lainnya. Berikut beberapa gaya padu padan celana dan hijab ala Melody Prima.
1. Kulot dan Kardigan Monokrom
Pada foto yang diunggahnya di Instagram, Senin, 2 Januari 2024, Melody berpose duduk manis mengenakan baju hitam lengan panjang fit-body yang dibalut oleh kardigan garis hitam putih. Ia memasangkan atasannya tersebut dengan celana panjang kulot warna hitam polos berpotongan longgar.
Untuk hijab, Melody memilih hijab bergo instant yang membungkus wajahnya dengan sempurna. Bagian bawah hijabnya dimasukkan ke dalam baju sehingga tampak tersambung.
Melody menggunakan sandal hak tinggi bertali yang memperjelas bentuk kaki jenjangnya. Tak lupa juga ia membawa sebuah tas bahu warna hitam senada dengan busananya yang serba monokrom.
2. Tunik dan Kulot Warna Beige
Pada tampilannya kali ini, Melody membagikan foto ketika ia mengenakan sepasang tunik dan kulot berwarna beige dari jenama Gonegani. Model tunik yang dikenakannya tampak memiliki belahan tinggi di bagian tengah hingga ke perut. Sedangkan kulotnya memiliki potongan longgar dengan pinggang yang tinggi sehingga bisa menutupi belahan tunik tersebut.
Bintang sinetron ABG Jadi Manten ini memakai hijab segi empat warna ungu padam polos yang digayakan dengan kedua ujung dililitkan ke leher sehingga memberikan kesan rapi. Tak lupa ia menambahkan aksesori kacamata berbingkai besar dengan lensa reflektif ala ibu-ibu sosialita dan sebuah ikat pinggang coklat dari kulit.
Untuk alas kaki, Melody memilih sandal hal tinggi bertali warna pink pucat. Foto yang diunggahnya pada Rabu, 9 Agustus 2023 ini juga memperlihatkan dirinya menenteng tas Hermes Birkin warna Fauve yang harganya bisa mencapai Rp300 juta.
3. Celana Flare dan Blazer Earthtone
Selain kulot, Melody juga kerap kali memakai celana berpotongan flare seperti dalam foto yang diunggahnya pada Rabu. 8 November 2023. Ia berpose dengan celana bahan potongan flare warna khaki yang dipasangkan sebuah ikat pinggang hitam berbahan kulit dari jenama Christian Dior.
Bagian atasnya, perempuan 29 tahun ini mengenakan baju kaus warna abu-abu yang dilapisi dengan blazer warna putih dengan kancing terbuka. Ia memilih hijab segi empat warna abu-abu yang dikenakan dengan kedua ujungnya ditarik ke belakang sehingga menampakkan bagian depan dari blazer mewahnya.
Untuk alas kaki, Melody menggunakan sandal tali bersol tebal warna pink yang kontras. Sedangkan untuk aksesori, ia kembali memakai kacamata hitam berbingkai besar yang tampak berkelas.
4. Skinny Jeans dan Kemeja
Melody kembali menunjukkan gayanya yang modis lewat foto yang diunggahnya pada Jumat, 4 Agustus 2023. Pemeran Adelia dalam sinetron Anak Menteng ini terlihat santai menggunakan kemeja longgar bermotif stripe warna biru dongker dan putih yang ujungnya di masukkan ke dalam celana denim berpotongan skinny.
Denim tersebut memiliki aksen belahan pada kedua ujungnya. Melody tak lupa mengunci denimnya menggunakan sebuah ikat pinggang warna coklat dari bahan kulit. Gaya ala koboinya ini dipadukan dengan hijab segi empat warna hitam polos yang dililit rapi sehingga menampakkan kerah kemejanya yang tertutup dengan sebuah kaus putih polos.
Uniknya, kali ini Melody memilih memakai sepasang flat shoes warna krem bermodel tali. Untuk aksesori, ibu dari Ibrahim dan Raffasya ini membawa tas tangan dan kacamata hitam yang bertengger manis di hidungnya.
5. Celana Kargo dan Kaus Hitam Polos
Kali ini, Melody terlihat tidak ingin ribet memakai kaus tangan panjang warna hitam polos. Pada unggahannya, Senin, 22 Mei 2023, perempuan yang pernah membintangi film horor Dihantui Guna-Guna ini memasangkan bajunya dengan celana kargo berpotongan longgar warna coklat. Hijab yang digunakannya pun terlihat sederhana, pashmina hitam polos yang salah satu ujungnya dilemparkan ke belakang.
Melody memadukan busananya dengan alas kaki sepatu sneakers putih bergaya sporty. Tak lupa ia membawa tas tangan putih dan memakai kacamata hitam yang jadi aksesori favoritnya.
6. Mom Jeans dan Jas
Melody kembali menunjukkan gaya modisnya pada unggahannya kali ini. Foto yang dibagikan pada Minggu, 15 Mei 2022 ini memperlihatkan perempuan 168 cm itu memakai kaus longgar warna krem yang dilapisi dengan sebuah jas warna senada dengan aksen kancing ganda. Tampilan formalnya ini ia redam dengan denim model mom jeans yang sedang populer. Celana jeans berpotongan fit-body dengan ujung di atas mata kaki ini dia padukan dengan kitten heels warna beige yang cantik.
Untuk hijab, Melody memilih kerudung segi empat warna pink pucat dengan hiasan floral dan digayakan dengan lilitkan ke leher. Ia tak lupa membawa tas tangan Lady Dior warna pink pucat yang mewah.
Dikutip dari kanal Hot, Senin, 1 April 2024, Kabar mengejutkan datang dari Melody Prima dan suaminya, Tommy Bagus Setiadi. Bintang FTV tersebut mengumumkan telah resmi bercerai setelah 6 tahun mengarungi bahtera rumah tangga pada Januari 2023 lalu. Bukan karena orang ketiga atau KDRT, artis dengan nama lengkap Melody Prima Ananda Divia ini hanya menjelaskan jika ia dan suami sudah tidak satu visi. Hak asuh anak jatuh ke tangannya, Melody Prima tidak menghalangi sang suami untuk bertemu kedua buah hatinya.
Infografis Brand Modest Fashion Lokal.
Mengenal Gunung Telomoyo: Keindahan Alam dan Kebakaran yang Mengguncang
Indonesia vs Swiss U-16: Pertandingan Seru di Pinatar Supercup 2024
Kisah Dzun Nun al-Mishri: Taubat dari Seekor Anak Burung Menuju Jalan Sufi
Sifat Jahiliyah di Era Modern: Narsisme dan Tindakan Kekerasan
7 Tanda Kamu Termasuk Orang Berkelas: Dari Penampilan Hingga Gaya Hidup
Niat Puasa Ayyamul Bidh Rabiul Awal: Hari Pertama Selasa 17 September 2024
Inovasi AI Generatif: Kerja Sama Startup Runway dengan Studio Hollywood
IMSYAK 04:19 | SUBUH 04:29 | DUHA 06:06 | ZUHUR 11:49 |
ASHAR 15:01 | MAGHRIB 17:51 | ISYA 19:00 |
Dalam percintaan, Virgo akan merasakan kedekatan emosional yang lebih dalam dengan pasangan. Bagi yang lajang, peluang untuk menemukan cinta sejati terbuka lebar, terutama di akhir bulan.