10 Cara Menghapus Tweet Menjadi 0, Tidak Memakan Waktu Yang Panjang

"Anda dapat menghapus ribuan tweet hingga jadi 0, tanpa harus memakan waktu yang panjang dan jari Anda tidak kriting."

Tech | 19 May 2022, 15:40
10 Cara Menghapus Tweet Menjadi 0, Tidak Memakan Waktu Yang Panjang

Daun.id-Twitter termasuk salah satu jejaring media sosial yang digunakan oleh jutaan orang diseluruh dunia. Melalui akun twitter, seseorang dapat berbagi cuitan atau yang sering disebut tweet. Tweet dapat dibagikan kepada seluruh pengikut akun twitter Anda, jika pengaturan dibuka untuk publik. Maka seluruh pengikut Anda dapat melihatnya.

Semakin Anda sering berbagi cuitan, maka semakin menumpuk pula tweet pada akun Anda. Tweet tersebut akan menjadi salah satu rekaman atau jejak digital Anda. Namun apa jadinya, jika tweet yang pernah Anda bagikan mengandung banyak unsur syara. Tentu hal ini sangat merugikan bagi Anda, sehingga berfikir untuk menghapus seluruh tweet hingga 0.

Akan tetapi hal ini akan sangat melelahkan, jika dilakukan secara satu persatu. Aplikasi twitter memang tidak menyediakan layanan menghapus tweet secara bersamaan. Sehingga harus dilakukan dengan menghapus tweet satu persatu, bisa kebayang nggak gays !. Jika ada ribuan tweet, masihkah Anda nekat menghapusnya satu persatu?.

Daun.id

sumber; pexels.com

Awas tangan kamu nanti bisa kriting lo bestie, jika harus menghapus ribuan tweet satu persatu. Tenang bestie, kali ini sahabat daun punya tips menghapus tweet menjadi 0. Nah, agar bestie tidak ketinggalan, bacalah ulasan ini hingga selesai. Bisa sambil nyantai dan menikmati kopi, simak baik-baik cara menghapus tweet menjadi 0 di bawah ini.

Cara menghapus tweet menjadi 0

Menghapus ratusan hingga ribuan tweet pada akun Anda memang dapat dilakukan secara satu persatu. Namun hal itu dapat membuat tangan Anda menjadi kriting, bahkan menghabiskan waktu yang cukup panjang. Tentu, dalam hal ini ada tips tersendiri untuk menghapus tweet tersebut. Berikut ini langkah-langkahnya :

1. Buka aplikasi browser Anda, lalu pergi ke aplikasi online TweetDelete.

2. Setalah membukanya, Anda perlu melakukan login dengan menggunakan akun twitter Anda.

3. Setelah itu, berilah akses pada akun twitter Anda, dalam hal ini tekanlah tombol Authorized App.

4. Setelah memberi akses, Anda akan masuk pada halaman utama TweetDelete.

5. Jika sudah pada tahap itu, selanjutnya Anda perlu memastikan akun sudah benar sesuai dengan pilihan.

Daun.id

sumber; pexels.com

6. Setelah itu, pilihlah pada opsi All my tweets yang terdapat pada bagian Age of tweets to delete.

7. Selanjutnya, pilih pada opsi Once Only yang terdapat bagian Run this task.

8. Checklist pada opsi I Have read and agree to the TweetDelete terms.

9. Ketika Anda sudah menetapkan semua pengaturan, Anda tinggal menekan tombol Delete my tweets.

10. Selesai, TweetDelete akan memproses penghapusan tweet Anda, dalam hal ini Anda hanya perlu menunggu proses menghapus tweet selesai.

Itulah cara menghapus tweet menjadi 0, dapat dilakukan dengan cepat dan tidak membutuhkan waktu yang cukup panjang. Cukup mudah dan simpel bestie.

Cara menghapus tweet menjadi 0 dengan cara yang lainnya.

Selain menggunakan TweetDelete, Anda juga dapat menghapus tweet menjadi 0 melalui TwitWipe. Cara ini dapat digunakan menghapus tweet maksimal 3.200 tweet, jika tweet lebih dari itu, maka lakukan dua kali. Untuk menyingkat waktu, berikut ini caranya :

- Bukalah browser Anda dan kunjungi al;amat; www.twitwipe.com
- Setelah Anda masuk pada situs tersebut, langsung klik Get Started.
- Selanjutanya, selesaikan uji teka-teki keamanan yang disediakan situs tersebut.
- Klik tombol Proced, jika Anda sudah yakin dengan jawaban Anda.

Daun.id

sumber; pixabay.com

- Klik pada tombol Authorize app.
- Selesai dari teka-teki, Anda perlu menekan tombol yes untuk melakukan konfirmasi.
- Proses penghapusan tweet dapat berjalan lama maupun sebentar. Tergantung banyaknya jumlah tweet.
- Jika proses menghapus selesai, Anda tinggal menekan Sign Out.
- Pergilah ke alamat https://twitter.com/settings/applications. Anda akan masuk pada daftar yang memiliki akses akun Anda.
- Anda tinggal menekan tombol Revoke Acces yang terletak di samping TwitWipe.

Poses penghapusan tweet menjadi 0 telah selesai, tweet Anda akan terhapus secara keseluruhan. Demikian langkah dalam menghapus tweet menjadi 0, selamat mencoba.

(rian adi kurniawan/nn)


Rekomendasi untuk Anda

Berita Terbaru

JADWAL SHOLAT HARI INI

SABTU, 27 APRIL 2024 (JAKARTA PUSAT)
IMSYAK 04:26 SUBUH 04:36 DUHA 06:15 ZUHUR 11:52
ASHAR 15:13 MAGHRIB 17:50 ISYA 19:01  

Zodiak Taurus Hari Ini

Percintaan

Pada bulan April 2024, hubungan percintaan Taurus akan mengalami beberapa tantangan. Komunikasi yang buruk dan perbedaan pendapat dapat menyebabkan ketegangan dalam hubungan. Namun, dengan komitmen dan upaya yang tepat, Anda dapat mengatasi masalah ini dan memperkuat hubungan Anda.



Taurus Selengkapnya