8 Potret Rizky Nazar Main di Film Satria Dewa: Gatotkaca, Adu Akting dengan Yayan Ruhian

"Rizky Nazar berusaha tampil totalitas saat bermain."

8 Potret Rizky Nazar Main di Film Satria Dewa: Gatotkaca, Adu Akting dengan Yayan Ruhian

Rizky Nazar Mubarak Basloom atau akrab dikenal dengan Rizky Nazar adalah seorang aktor, model, dan penyanyi berdarah Arab dan Bali. Ia lahir di Singaraja, 7 Maret 1996. Kariernya dimulai dalam dunia hiburan dengan berperan sebagai Alex dalam sinetron Cinta Bersemi di Putih Abu-Abu the Series tahun 2012.

Baru-baru ini aktor tampan itu membintangi film Satria Dewa: Gatotkaca. Dalam film tersebut, ia beradu akting dengan Yayan Ruhian dan tentu ini menjadi momen yang tidak akan terlupakan. Penasaran dengan potret Rizky Nazar di film Satria Dewa: Gatotkaca? Yuk, intip!

1. Dalam film Satria Dewa: Gatotkaca, Rizky Nazar berperan sebagai Yuda

Daun.id

Sumber: @gatotkaca_official

2. Film tersebut bercerita tentang Yuda yang baru saja kehilangan pekerjaan dan ibunya, Arimbi (Sigi Wimala), yang kehilangan ingatannya sejak lama harus diusir akibat telat membayar uang kontrakan rumah

Daun.id

Sumber: YouTube Satria Dewa Studio

3. Sehingga, Yuda menerima pekerjaan menjadi fotografer upacara wisuda teman kuliahnya, Erlangga (Jerome Kurnia)

Daun.id

Sumber: @gatotkaca_official

4. Akan tetapi, ia justru menyaksikan sahabat baiknya dan sang ibu dibunuh oleh tangan jahat Korawa

Daun.id

Sumber: YouTube Satria Dewa Studio

5. Akhirnya, Yuda bersama Agni (Yasmin Napper), perempuan cerdas yang cantik, Dananjaya (Omar Daniel), veteran Pandawa, Gege (Ali Fikry), adik Dananjaya, dan Ibu Mripat (Yati Surachman), kolektor barang antik, mencoba melacak dalang di balik pembunuhan berantai itu

Daun.id

Sumber: @gatotkaca_official

6. Dari penyelidikan itu, Yuda mulai mengetahui bahwa kekuatan misterius ada dalam tubuhnya

Daun.id

Sumber: YouTube Satria Dewa Studio

7. Dengan kekuatan yang dimiliki, Yuda merasa terpanggil dalam melindungi orang-orang yang dicintainya

Daun.id

Sumber: YouTube Satria Dewa Studio

8. Film Satria Dewa: Gatotkaca akan tanyang di bioskop serentak besok, pada 9 Juni 2022

Daun.id

Sumber: @gatotkaca_official

(pravita windi an/nn)


Rekomendasi untuk Anda

Berita Terbaru


Zodiak Virgo Hari Ini

Percintaan

Dalam hal percintaan, Virgo akan merasakan kedekatan yang lebih dalam dengan pasangan. Bagi yang lajang, peluang untuk bertemu seseorang yang spesial cukup tinggi.



Virgo Selengkapnya







Our Network