Doa Ruqyah Agar Selalu Terlindung dari Gangguan Jin dan Setan

"Bacalah doa ini agar senantiasa mendapat perlindungan dari gangguan jin dan setan."

Life | 12 August 2022, 19:40
Doa Ruqyah Agar Selalu Terlindung dari Gangguan Jin dan Setan

Sebagai seorang muslim, tentu kita percaya tentang suatu hal yang gaib. Suatu hal yang tak tampak di mata, namun sebenarnya ada. Misalnya adalah jin dan setan. Jin dan setan adalah makhluk Allah yang diciptakan untuk menggoda dan menyesatkan manusia di muka bumi.

Salah satu cara untuk mengatasi gangguan jin dan setan ini adalah dengan melakukan ruqyah. Ruqyah sendiri adalah sebuah metode penyembuhan dengan cara mendoakan pada yang sakit akibat dari a'in, sengatan hewan, sihir, sakit jiwa atau gila hingga gangguan jin.


Doa Ruqyah Agar Selalu Terlindung dari Jin dan Setan

Daun.id

unplash.com

Banyak manfaat dari dilakukan ruqyah dalam metode penyembuhan. Dalam agama Islam, Ruqyah adalah proses penyembuhan penyakit melalui ayat-ayat suci di dalam Al Qur'an. Selain upaya penyembuhan, Ruqyah juga sebuah bentuk pendekatan diri kepada Allah SWT.

Berikut ini adalah doa Ruqyah agar selalu terlindung dari jin dan setan.

- Ayat Kursi
Ayat Kursi adalah adalah bagian dari Al Qur'an, yaitu surat Al Baqarah ayat 255. Berikut bacaan teks arab, latin dan artinya.

اَللّٰهُ لَآ اِلٰهَ اِلَّا هُوَۚ اَلْحَيُّ الْقَيُّوْمُ ەۚ لَا تَأْخُذُهٗ سِنَةٌ وَّلَا نَوْمٌۗ لَهٗ مَا فِى السَّمٰوٰتِ وَمَا فِى الْاَرْضِۗ مَنْ ذَا الَّذِيْ يَشْفَعُ عِنْدَهٗٓ اِلَّا بِاِذْنِهٖۗ يَعْلَمُ مَا بَيْنَ اَيْدِيْهِمْ وَمَا خَلْفَهُمْۚ وَلَا يُحِيْطُوْنَ بِشَيْءٍ مِّنْ عِلْمِهٖٓ اِلَّا بِمَا شَاۤءَۚ وَسِعَ كُرْسِيُّهُ السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضَۚ وَلَا يَـُٔوْدُهٗ حِفْظُهُمَاۚ وَهُوَ الْعَلِيُّ الْعَظِيْمُ

Latin: Allaahu Laailaaha illa huwal hayyul qayyuum. Laa ta'khudzuhu sinatuw walaa nauum. Lahuu maa fissamaawaati wamaa fil ardhi. Mangdzalladzii yasyfa'u 'indahuu illai bi idznih. Ya'lamu maa baina aiydiihim wamaa kholfahum walaa yukhiithuuna bisyayin min 'ilmihii illaa bimaa syaaa a. wasi'a kursiyyuhus samaawaati wal ardho. Walaa yauduhuu khifdhuhumaa wa huwal'aliyyul 'adhiim.

Artinya: Allah, tidak ada Tuhan melainkan Dia Yang Hidup kekal lagi terus-menerus mengurus (makhluk-Nya), tidak mengantuk, dan tidak tidur. Kepunyaan-Nya apa yang di langit dan di bumi. Tiada seorang pun yang dapat memberi syafaat di sisi Allah melainkan dengan seizin-Nya. Allah mengetahui semua apa yang di hadapan mereka dan di belakang mereka, dan mereka tidak mengetahui apa-apa dari ilmu Allah melainkan apa yang dikehendaki-Nya. Kursi Allah meliputi langit dan bumi. Dan Allah tidak merasa berat memelihara keduanya, dan Allah Mahatinggi lagi Mahabesar. (QS. Al Baqarah: 255).

- Surat Al Ikhlas

١ – قُلْ هُوَ اللّٰهُ اَحَدٌۚ

٢ – اَللّٰهُ الصَّمَدُۚ

٣ – لَمْ يَلِدْ وَلَمْ يُوْلَدْۙ

٤ – وَلَمْ يَكُنْ لَّهٗ كُفُوًا اَحَدٌ

“Qul huwallahu ahad allahu somad lam yalid wa lam yulad wa lam yakul lahu kufuwan ahad.”

Artinya: “Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang. Katakanlah (Muhammad), “Dialah Allah, Yang Maha Esa. Allah tempat meminta segala sesuatu. (Allah) tidak beranak dan tidak pula diperanakkan. Dan tidak ada sesuatu yang setara dengan Dia.” (QS. Al-Ikhlas: 1-4).

- Surah Sad Ayat 41

Surah Sad merupakan surah ke-38 dalam Al-Qur’an yang terdiri dari 88 ayat.

رَبَّهٗۤ اَنِّیْ مَسَّنِیَ الشَّیْطٰنُ بِنُصْبٍ وَّ عَذَابٍؕ

Robbahuuu annii massaniyasy-syaithoonu binushbiw wa ‘azaab

Artinya: “Sesungguhnya aku diganggu setan dengan penderitaan dan bencana.”

- Surah Al Mu'minun ayat 97-98

Arti dari surah ini adalah orang-orang yang beriman.

رَّبِّ اَعُوْذُ بِكَ مِنْ هَمَزٰتِ الشَّیٰطِیْنِۙ وَ اَعُوْذُ بِكَ رَبِّ اَنْ یَّحْضُرُوْنِ

Robbi a’uuzu bika min hamazaatisy-syayaathiin wa  a’uuzu bika robbi ay yahdhuruun

Artinya: “Ya Tuhanku, aku berlindung kepada-Mu dari bisikan-bisikan setan dan aku berlindung pula kepada-Mu ya Tuhanku, agar mereka tidak mendekati aku.”

- Surat Al Fatihah

بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ

Bacaan latin: bismillāhir-raḥmānir-raḥīm

1. Artinya: "Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang."

الْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِينَ

Bacaan latin: al-ḥamdu lillāhi rabbil-'ālamīn

2. Artinya: "Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam."

الرَّحْمَٰنِ الرَّحِيمِ

Bacaan latin: ar-raḥmānir-raḥīm

3. Artinya: "Maha Pemurah lagi Maha Penyayang."

مَالِكِ يَوْمِ الدِّينِ

Bacaan latin: māliki yaumid-dīn

4. Artinya: "Yang menguasai di Hari Pembalasan."

إِيَّاكَ نَعْبُدُ وَإِيَّاكَ نَسْتَعِينُ

Bacaan latin: iyyāka na'budu wa iyyāka nasta'īn

5. Artinya: "Hanya Engkaulah yang kami sembah, dan hanya kepada Engkaulah kami meminta pertolongan."

اِهْدِنَا الصِّرَاطَ الْمُسْتَقِيْمَ

Bacaan latin: ihdinaṣ-ṣirāṭal-mustaqīm

6. Artinya: "Tunjukilah kami jalan yang lurus,:

صِرَاطَ الَّذِينَ أَنْعَمْتَ عَلَيْهِمْ غَيْرِ الْمَغْضُوبِ عَلَيْهِمْ وَلَا الضَّالِّينَ

Bacaan latin: ṣirāṭallażīna an'amta 'alaihim gairil-magḍụbi 'alaihim wa laḍ-ḍāllīn

7. Artinya: "(yaitu) Jalan orang-orang yang telah Engkau beri nikmat kepada mereka; bukan (jalan) mereka yang dimurkai dan bukan (pula jalan) mereka yang sesat."

- Surat Al Falaq

 قُلْ اَعُوْذُ بِرَبِّ الْفَلَقِۙ

Latin: qul a'ụżu birabbil-falaq

1. Artinya: Katakanlah, "Aku berlindung kepada Tuhan yang menguasai subuh (fajar),

مِنْ شَرِّ مَا خَلَقَۙ

Latin: min syarri mā khalaq

2. Artinya: dari kejahatan (makhluk yang) Dia ciptakan,

وَمِنْ شَرِّ غَاسِقٍ اِذَا وَقَبَۙ

Latin: wa min syarri gāsiqin iżā waqab

3. Artinya: dan dari kejahatan malam apabila telah gelap gulita,

 وَمِنْ شَرِّ النَّفّٰثٰتِ فِى الْعُقَدِۙ

Latin: wa min syarrin-naffāṡāti fil-'uqad

4. Artinya: dan dari kejahatan (perempuan-perempuan) penyihir yang meniup pada buhul-buhul (talinya),

وَمِنْ شَرِّ حَاسِدٍ اِذَا حَسَدَ

Latin: wa min syarri ḥāsidin iżā ḥasad

5. Artinya: dan dari kejahatan orang yang dengki apabila dia dengki."

(m. taufik naufal/nf)


Rekomendasi untuk Anda

Berita Terbaru

JADWAL SHOLAT HARI INI

JUMAT, 26 APRIL 2024 (JAKARTA PUSAT)
IMSYAK 04:26 SUBUH 04:36 DUHA 06:15 ZUHUR 11:53
ASHAR 15:14 MAGHRIB 17:50 ISYA 19:01  

Zodiak Taurus Hari Ini

Percintaan

Pada bulan April 2024, hubungan percintaan Taurus akan mengalami beberapa tantangan. Komunikasi yang buruk dan perbedaan pendapat dapat menyebabkan ketegangan dalam hubungan. Namun, dengan komitmen dan upaya yang tepat, Anda dapat mengatasi masalah ini dan memperkuat hubungan Anda.



Taurus Selengkapnya