Doa Setelah Sholat Jenazah Teks Arab, Latin, dan Artinya

"Bacalah doa ini seusai sholat jenazah dan temukan keutamaannya di bawah ini."

Life | 17 August 2022, 19:58
Doa Setelah Sholat Jenazah Teks Arab, Latin, dan Artinya

Sholat jenazah digelar ketika ada salah satu seorang muslim yang meninggal dunia. Pelaksanaannya sesudah jenazah dimandikan, dikafani dan dimasukkan ke dalam keranda. Selanjutnya akan dibawa ke masjid atau mushola terdekat untuk disholati terlebih dahulu sebelum dikebumikan. Pada saat sholat jenazah tentunya ada beberapa doa yang harus dibaca.

Dalam Islam, sholat jenazah memiliki hukum fardhu kifayah yaitu kewajiban yang dapat diwakilkan. Doa yang dibaca di tengah-tengah sholat termasuk rukun qouli dalam sholat jenazah. Namun doa tidak hanya dibaca di tengah-tengah gerakan shalat saja. Misalnya dibaca selesai melaksanakan sholat jenazah, untuk mendoakan jenazah yang akan dikebumikan. Untuk lebih lengkapnya ikuti pembahasan kami di bawah ini.

Doa setelah sholat jenazah

Selain disholatkan, jenazah juga harus didoakan agar mendapat ampunan dari Allah SWT. Berikut ini bacaan doa setelag sholat jenazah ;

بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
اَللّٰهُمَّ صَلِّى عَلٰى سَيِّدِنَامُحَمَّدٍوَعَلٰى اٰلِ سَيِّدِنَامُحَمَّدٍ. اَللّٰهُمَّ بِحَقِّ الْفَتِحَةِ.اِعْتِقْ رِقَابَنَاوَرِقَابَ هٰذَاالْمَيِّتِ (هٰذِهِ الْمَيِّتَتِ) مِنَ النَّارِ٣× اَللّٰهُمَّ اَنْزِلِ الرَّحْمَةَ وَالْمَغْفِرَةَعَلٰى هٰذَالْمَيِّتِ (هٰذِهِ الْمَيِّتَتِ) وَاجْعَلْ قَبْرَهٗ(هَا)رَوْضَةًمِنَ الْجَنَّةِ.وَلاَتَجْعَلْهُ لَهٗ (لَهَا) حُفْرَةًمِنَ النِّيْرَانِ.وَصَلَّى اللّٰهُ عَلٰى خَيْرِخَلْقِهٖ سَيِّدِنَامُحَمَّدٍوَاٰلِهٖ وَصَحْبِهٖ اَجْمَعِيْنَ وَالْحَمْدُلِلّٰهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ

Bismillaahirrahmaanirrahiim, Allaahumma sholli 'alaa sayyidinaa Muhammadin wa'alaa aali sayyidinaa Muhammadin
Allaahumma bihaqqil fatihati i'tiq riqaa banaa wariqaaba haadzal mayyiti (haadzihil mayyitati) waj'al qabrahuu (haa) roudhotan minal jannati. Walaa taj'alhu lahuu (lahaa) hufratan minanniiraani. Washollallaahu 'alaa khoiri kholqihi sayyidinaa Muhammadin wa aalihii washohbihii ajma'iina walhamdulillaahi rabbil 'aalamiina

Artinya: Ya Allah, curahkanlah rahmat atas junjungan kami Nabi Muhammad dan kepada keluarga Nabi Muhammad. Ya Allah, dengan berkahnya surat Al Fatihah, bebaskanlah dosa kami dan dosa mayat ini dari siksaan api neraka (3 x)

Ya Allah, curahkanlah rahmat dan berilah ampunan kepada mayat ini. Dan jadikan lah tempat kuburnya taman nyaman dari surga dan janganlah Engkau menjadikan kuburnya itu lubang jurang neraka. Semoga Allah memberi rahmat kepada semulia-mulia makhluk-Nya yaitu junjungan kami Nabi Muhammad dan keluarganya serta sahabat-sahabatnya sekalian. Segala puji bagi Allah Tuhan seluruh alam.

Demikianlah bacaan doa setelah sholat jenazah. Doa ini ditunjukkan agar jenazah mendapat ampunan dan rahmat dari Allah SWT.

Keutamaan mengiringi jenazah hingga liang lahat

Mengiring atau mengantar jenazah hingga ke liang lahat memiliki beberapa keutamaan, hal ini sesuai dengan hadits riwayat di bawah ini ;

مَنِ اتَّبَعَ جَنَازَةَ مُسْلِمٍ، إِيمَانًا وَاحْتِسَابًا، وَكَانَ مَعَهُ حَتَّى يُصَلَّى عَلَيْهَا وَيَفْرُغَ مِنْ دَفْنِهَا، فَإِنَّهُ يَرْجِعُ مِنَ الأَجْرِ بِقِيرَاطَيْنِ، كُلُّ قِيرَاطٍ مِثْلُ أُحُدٍ، وَمَنْ صَلَّى عَلَيْهَا ثُمَّ رَجَعَ قَبْلَ أَنْ تُدْفَنَ، فَإِنَّهُ يَرْجِعُ بِقِيرَاطٍ.

Artinya: “Barangsiapa yang mengiring janazah seoran muslim dengan sebuah keimanan dan mencari ridla Allah, orang itu mengiringi janazah sampai shalat selesai dan sampai usai menguburkannya, ia pulang membawa pahala dua qirath. Setiap qirath itu sama dengan gunung Uhud. Dan barangsiapa yang menshalatinya lalu pulang sebelum dimakamkan, dia pulang dengan membawa satu qirath. (HR Bukhari: 47)

Hadits di atas tentunya sudah sangat jelas dan menunjukkan salah satu keutamaan mengiring jenazah hingga ke liang lahat. Yang dimaksud untuk mendapat dua qirath, menurut Ibnu Hajar al-Asqalani dalam kitab Fathul Bari Syarah Shahih al-Bukhari seperti berikut ini :

وَمُقْتَضَى هَذَا أَنَّ الْقِيرَاطَيْنِ إِنَّمَا يَحْصُلَانِ لِمَنْ كَانَ مَعَهَا فِي جَمِيعِ الطَّرِيقِ حَتَّى تُدْفَنَ فَإِنْ صَلَّى مَثَلًا وَذَهَبَ إِلَى الْقَبْرِ وَحْدَهُ فَحَضَرَ الدَّفْنَ لَمْ يَحْصُلْ لَهُ إِلَّا قِيرَاطٌ وَاحِدٌ انْتَهَى

Artinya: “Konteks mendapatkan dua qirath di sini dihasilkan bagi orang yang membersamai janazah sepanjang jalan sampai dikebumikan. Kalau melaksanakan shalat lalu pergi ke kuburan sendiri, maka hanya mendapatkan satu qirath saja” (Ahmad bin Ali ibn Hajar al-Asqalani, Fathul Bari, [Beirut: Darul Ma’rifah, 1379 H], juz 3, hal. 197).

Demikianlah pembahasan seputar doa setelah sholat jenazah dan keutamaan mengiringi jenazah hingga ke liang lahat.

(rian adi kurniawan/nn)


Rekomendasi untuk Anda

Berita Terbaru

JADWAL SHOLAT HARI INI

SABTU, 27 APRIL 2024 (JAKARTA PUSAT)
IMSYAK 04:26 SUBUH 04:36 DUHA 06:15 ZUHUR 11:52
ASHAR 15:13 MAGHRIB 17:50 ISYA 19:01  

Zodiak Taurus Hari Ini

Percintaan

Pada bulan April 2024, hubungan percintaan Taurus akan mengalami beberapa tantangan. Komunikasi yang buruk dan perbedaan pendapat dapat menyebabkan ketegangan dalam hubungan. Namun, dengan komitmen dan upaya yang tepat, Anda dapat mengatasi masalah ini dan memperkuat hubungan Anda.



Taurus Selengkapnya