Cara Melihat Kata Sandi Facebook Sendiri, Mudah dan Simpel

"Jika kamu penasaran dengan bagaimana cara melihat kata sandi Facebook sendiri, berikut adalah caranya."

Tech | 12 September 2022, 17:42
Cara Melihat Kata Sandi Facebook Sendiri, Mudah dan Simpel

Facebook tentu bukan merupakan aplikasi yang asing untuk kamu. Facebook ini adalah salah satu platform layanan jejaring sosial yang telah ada sejak tahun 2004.

Dengan banyaknya manfaat yang Facebook miliki, tentu membuat banyak orang tertarik untuk membuatnya. Cara untuk membuat Facebook sendiri relatif sangat mudah dan simpel. 

Masalah umum yang sering dirasakan pengguna adalah lupa akan kata sandi sendiri. Penyebabnya adalah karena kata sandi dibuat dengan kombinasi angka atau huruf yang sulit. Tentu agar tidak mudah orang ketahui dan terhindar dari perbuatan yang tidak diinginkan, namun malah melupakanya.

Cara Melihat Kata Sandi Facebook Sendiri

Daun.id

pexels.com

Meski kamu lupa kata sandi, kamu tak perlu khawatir. Berikut ini adalah cara yang dapat kamu lakukan untuk dapat melihat kata sandi Facebook milik kamu sendiri.

Cara Melihat Kata Sandi Facebook Sendiri Dari HP

- Untuk cara yang pertama, kamu bisa mengunjungi situs resmi Facebook pada facebook.com melalui browser yang ada pada HP anda, misalnya Google Chrome.

- Lalu, anda bisa klik ‘forgotten account’ yang terletak pada bagian bawah kolom ‘kata kunci’ atau ‘password’.

- Selanjutnya, kamu bisa masuk ke nomor HP atau alamat email yang kamu pakai untuk masuk ke akun Facebook.

- Kemudian, klik ‘search’.

- Lalu, akan muncul berbagai opsi dan kamu bisa memilih dari salah satunya yang tersedia.

- Kemudian untuk cara melihat kata sandi Facebook sendiri, bisa langsung klik ‘continue’.

- Selanjutnya, pihak Facebook akan mengirimkan untuk anda sebuah kode keamanan yang berfungsi sebagai login serta pengaturan ulang terhadap kata sandi tersebut.

- Setelah kamu memperoleh kode keamanan, maka dapat memasukkan kode keamanan tersebut dalam kolom yang tersedia. Selanjutnya, kamu bisa klik ‘continue’.

- Langkah terakhir, kamu tinggal memasukkan kata sandi atau password yang baru untuk memulai atau login ke akun Facebook kamu, dan klik ‘continue’.

Cara Melihat Kata Sandi Facebook Sendiri Melalui Chrome

- Pertama, kamu bisa membuka aplikasi Google Chrome melalui HP anda.

- Lalu, klik ikon ‘titik tiga’ yang berada pada bagian atas sebelah kanan.

- Langkah berikutnya, anda bisa memilih menu ‘Pengaturan ‘ atau ‘Setting’.

- Kemudian, pilihlah menu ‘Autofill’. Selanjutnya, kamu bisa memilih opsi ‘password’.

- Pilih akun Facebook yang kamu ingin ketahui kata sandi atau emailnya.

- Langkah yang terakhir adalah dengan klik ikon gambar mata ‘snow password’, maka kata sandi akan muncul dalam bentuk tulisan.

Cara Melihat Kata Sandi Mozilla Firefox
Daun.id

pexels.com

Cara ini dapat kamu lakukan jika Facebook kamu belum kamu keluarkan atau log out. Adapun langkah yang bisa anda ikuti adalah sebagai berikut.

- Buka Mozilla Firefox melalui PC atau HP kamu.

- Lalu, klik ikon ‘Tools’.

- Setelah itu, pilihlah menu ‘Options’.

- Selanjutnya, kamu bisa memilih ‘Privacy and Security’.

- Kemudian, silahkan klik ‘Simpan Login’ yakni pada bagian ‘Login and Save Password’.

- Setelah itu, bisa memilih akun Facebook milik kamu.

- Langkah berikutnya adalah klik ‘Show Password’, maka kamu akan melihat password atau kata sandi bahkan email dari akun Facebook anda.

- Akan tetapi, hal yang penting untuk anda ingat adalah cara melihat kata sandi Facebook sendiri ini hanya dapat anda lakukan jika akun login dari Facebook masih tersimpan dalam Mozilla Firefox.

Cara Melihat Kata Sandi Facebook di Android

Berikut adalah beberapa langkah yang bisa kamu ikuti adalah sebagai berikut.

- Silahkan untuk membuka menu ‘Pengaturan’ melalui HP kamu.

- Lalu, gulir hingga menemukan pilihan menu ‘Google’.

- Berikutnya, kamu bisa memilih opsi ‘Kelola akun Google’.

- Kemudian, pilih opsi ‘keamanan’. Setelah itu, kamu bisa memilih ‘Login ke Situs lain’.

- Untuk langkah selanjutnya, kamu dapat memilih ‘Pengelola Sandi’.

- Setelah itu, kamu tinggal mencari password atau kata sandi Facebook anda.

- Selanjutnya, masukkan password ke layar HP, baik berupa pola, fingerprint, atau PIN.

- Berikutnya, kamu bisa klik ikon dengan gambar mata, maka akan secara langsung bisa kamu lihat password akun Facebook tersebut.

(m. taufik naufal/nf)


Rekomendasi untuk Anda

Berita Terbaru


Zodiak Taurus Hari Ini

Percintaan

Pada bulan Mei 2024, hubungan percintaan Taurus akan mengalami perkembangan yang positif. Anda akan merasakan kehangatan dan keintiman yang lebih dalam dengan pasangan Anda. Jika masih single, ada kemungkinan untuk bertemu dengan seseorang yang istimewa.



Taurus Selengkapnya