7 Cara Menghilangkan Flu dengan Mudah, Ketahui Proses Penularannya

"Flu atau seringkali disebut dengan influenza, seringkali menyerang manusia. Meski bisa sembuh dengan sendirinya, tetapi flu tidak boleh diremehkan dan harus segera diatasi."

Life | 04 December 2021, 11:35
7 Cara Menghilangkan Flu dengan Mudah, Ketahui Proses Penularannya

Hampir semua orang pasti pernah mengalami flu pada setiap tahunnya, flu merupakan masalah gangguan kesehatan yang sering terjadi pada umumnya. Meski flu dapat sembuh dengan sendirinya, akan tetapi flu tidak bisa diremehkan begitu saja.

Flu ialah infeksi yang terjadi pada saluran pernapasan manusia yang disebabkan oleh rhinoviruz. Pada umumnya flu akan menyerang manusia minimal sekali setiap tahunnya, biasanya terjadi pada musim pancaroba. Musim pancaroba ialah peralihan dari musim kemarau ke musim penghujan.

Selain musim pancaroba, flu juga bisa menyerang manusia pada saat musim penghujan tiba. Tentunya kondisi seperti ini akan sangat mengganggu jika tidak segera diatasi. Terutama pada saat padatnya aktivitas, terlebih flu dapat mudah menular kepada siapa saja. Flu cenderung lebih mudah menular setelah 3-4 hari menjangkit si penderita.

Gejala-gejala flu

Flu memiliki beberapa gejala yang dapat dikenali sehingga bisa melakukan penanganan, sebelum flu menjadi lebih serius. Melansir dari Medical News Today, penderita flu akan mengalami beberapa gejala sebagai berikut;

Daun.id

sumber; pexels

- Sakit pada tenggorokan
- Sakit kepala
- Demam
- Pilek disertai hidung tersumbat
- Kelelahan
- Nyeri otot
- Mual dan ingin muntah
- Panas dingin
- Batuk serius

Demikian beberapa gejala yang dapat diketahui, jika beberapa gejala di atas terjadi pada tubuh berarti flu sedang menyerang.

Penyebab flu mudah menular

Flu disebabkan oleh rhinoviruz yang menimbulkan infeksi pada saluran pernapasan. Berikut ini penyebab flu mudah menyerang dan menular pada manusia;

Daun.id

sumber; pexels

- Perempuan yang sedang hamil atau baru melahirkan
- Seseorang yang memiliki sistem imun tubuh sangat lemah
- Seseorang yang mengidap beberapa kondisi medis tertentu
- Flu mudah menyerang balita dan orang lansia
- Seseorang yang kurang istirahat dan kondisi tubuh kurang fit, akan lebih mudah terserah flu
- Orang yang bekerja di fasilitas umum dapat lebih mudah tertular

Itulah beberapa hal yang menyebabkan flu mudah menyerang, lakukanlah antisipasi agar tidak mudah tertular flu.

Cara flu menular

Seseorang yang terkena virus penyebab flu, akan mengalami beberapa gejala selama 1 hingga 4 hari. Selain itu flu juga akan lebih mudah menular pada orang lain melalui beberapa cara. Berikut ini beberapa cara flu menular;

Daun.id

sumber; pexels

- Melakukan kontak secara langsung dengan hewan ataupun manusia
- Memegang atau menyentuh langsung benda-benda yang telah terjangkit virus penyebab flu
- Bergantian menggunakan peralatan secara bergantian dengan pengidap flu
- Melalui bersin

Beberapa cara tersebut merupakan cara penularan virus secara cepat. Hindarilah agar tetap aman dan terhindar dari virus penyebab flu.

Cara mencegah flu

Beberapa gambaran tentang flu telah dijelaskan seperti di atas. Meski demikian flu sebenarnya juga dapat dicegah dengan beberapa cara, jika kondisi anda masih sehat dan tidak terkena flu. Lakukanlah beberapa cara berikut ini untuk mencegah flu;

- Melakukan aktivitas di rumah, salah satu cara untuk menghindari flu yang efektif ialah di rumah saja
- Istirahat dengan cukup, penyebab terjadinya flu diakibatkan oleh lemahnya imun. Untuk menjaga kekebalan imun tubuh, beristirahatlah dengan cukup dan teratur
- Menghindari kontak secara langsung, melakukan kontak langsung dengan hewan dan manusia yang menderita flu dapat menular. Agar tubuh tidak terserang flu, maka hindari kontak secara langsung dengan manusia dan hewan yang terkena flu
- Hindari penggunaan barang secara bergantian, jangan menggunakan barang atau benda yang digunakan untuk kebutuhan sehari-hari secara bergantian dengan orang lain. Khususnya pada orang yang terkena flu
- Merawat diri sendiri dengan baik, lakukan perawatan terhadap diri sendiri khususnya perawatan terhadap kesehatan

Itulah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mencegah agar tubuh tidak terserang flu. Ingat, mencegah lebih baik daripada mengobati.

Cara menghilangkan flu

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menghilangkan flu yang bisa dilakukan. Jika flu sudah terlanjur menyarang tubuh, lakukanlah beberapa cara di bawah ini untuk menghilangkan flu. Berikut ini beberapa cara menghilangkam flu;

1. Usapkan cairan penghangat di bawah hidung

Daun.id

sumber; pexels

Cara untuk menghilangkan flu yang paling mudah ialah dengan mengusapkan beberapa jenis cairan penghangat di bawah hidung. Mengusapkan cairan penghangat di bawah hidung dapat meredakan hidung yang tersumbat karena flu. Selain itu juga dapat membuat tenggorokan terasa laga, usapkan minyak kayu putih atau cairan penghangat lainya di bawah hidung dan leher dapat menghilangkan flu.

2. Stay at home

Stay at home atau tinggal di rumah saja, cara ini juga termasuk cara yang efektif untuk menghilangkan flu. Istirahat di rumah dapat membatasi terjadinya kontak pada banyak orang dan bersentuhan dengan dunia luar. Sehingga dapat mengurangi resiko tubuh terserang flu, terlebih saat tubuh sedang kurang fit.

3. Sering berkumur menggunakan air garam

Berkumur dengan menggunakan air garam secukupnya dapat meredakan rasa nyeri dan sakit ditenggorokan. Selain itu juga dapat berkumur dengan beberapa obat kumur yang telah tersedia di pasaran. Cara menghilangkan flu dengan berkumur cairan air garam, larutkan garam dan air hangat secukupnya. Setelah tercampur dengan rata, gunakanlah air garam untuk berkumur.

4. Minum air hangat

Daun.id

sumber; pexels

Meminum air hangat dapat meredakan hidung yang tersumbat dan sakit tenggorokan yang disebabkan oleh flu. Selain itu juga dapat dijadikan cara menghilangkan flu secara alami, air hangat juga bisa dicampur dengan beberapa teh herbal, jahe, dan beberapa bahan alami yang lainnya. Caranya, seduh air putih hingga mendidih, diamkan hingga panasnya berkuran dan minumlah.

5. Mandi menggunakan air hangat

Air hangat selain diminum juga bisa digunakan untuk mandi, mandi air hangat memiliki banyak manfaat. Salah satunya bermanfaat untuk menghilangkan flu, air hangat dapat meredakan saluran pernapasan. Misalnya hidung dapat melembab, dan mampu meredakan nyeri pada penderita flu.

6. Obat flu

Cara menghilangkan flu juga dapat diatasi dengan obat medis, telah tersedia macam-macam obat flu dipasaran yang dapat digunakan untuk menghilangkan flu. Pilihlah obat yang sesuai dengan jenis flu yang diderita agar mendapat penanganan dengan tepat. Dapatkan obat flu di apotik-apotik terdekat, atau langsung berkonsultasi dengan dokter untuk mendapat resep.

7. Menggunakan bantal yang lebih tinggi

Daun.id

sumber; pexels

Jika sedang mengalami flu hingga menyebabkan tenggorokan terasa sakit dan hidung tersumbat. Sebaiknya menggunakan bantal atau sandaran kepala yang lebih tinggi, sandaran yang lebih tinggi dapat melegakan hidung tersumbat dan sakit tenggorokan.

Demikianlah beberapa cara menghilangkan flu, jangan panik ketika flu sedang menyerang. Lakukanlah beberapa cara di atas untuk menghilangkan flu yang sedang menyerang. Jika flu masih membandel, sebaiknya lakukan konsultasi dengan dokter untuk mendapat resep atau mendapat penanganan secara medis.

(rian adi kurniawan/nn)


Rekomendasi untuk Anda

Berita Terbaru


Zodiak Taurus Hari Ini

Percintaan

Pada bulan Mei 2024, hubungan percintaan Taurus akan mengalami keharmonisan dan kedamaian. Anda dan pasangan akan saling mendukung dan memahami satu sama lain. Namun, tetaplah berkomunikasi dengan jujur dan terbuka untuk menjaga hubungan tetap harmonis.



Taurus Selengkapnya