6 Cara Melihat Video yang Sudah Dihapus di HP dengan Cepat, Tak Perlu Panik Lagi

"Kini tak perlu panik"

Tech | 27 September 2022, 15:44
6 Cara Melihat Video yang Sudah Dihapus di HP dengan Cepat, Tak Perlu Panik Lagi

Seringkali pengguna android selalu kebingungan apabila tak sengaja mengklik tanda delete di beberapa file, foto atau pun video yang ada di android mereka. Atau terjadi sesuatu pada hp tersebut yang membuat file, foto dan video tersebut terhapus. Yang tentu saja memiliki banyak kenangan dan pasti ada salah satunya merupakan bagian data yang penting untuk suatu pengerjaan.

Kini tak perlu khawatir. File atau video yang tidak sengaja terhapus masih bisa terlihat. Dengan menyimak beberapa caranya di bawah ini:

Daun.id

sumber: pixabay

1. Mengembalikan Video Terhapus di HP via Google Photos
Cara satu ini merupakan yang paling umum, terutama buat para pengguna Android. Pasalnya, smartphone Android saat ini terhubung dengan akun Google. Jadi, berbagai foto dan video biasanya di-backup di sini. Berikut langkah-langkah mengembalikan video melalui Google Photos:

- Buka platform Google Photos.
- Cari video yang ingin dipulihkan.
- Unduh video yang ingin dipulihkan.

2. Mengembalikan Video Terhapus di HP via EaseUs MobiSaver
EaseUs MobiSaver
adalah aplikasi untuk mengambil foto, video, kontak, pesan WhatsApp, dan percakapan yang terhapus dari perangkat. Bisa mengambil video dari memori internal ponsel dan kartu microSD eksternal. Berikut langkah-langkah mengembalikan video melalui EaseUs MobiSaver:

- Download dan instal aplikasi EaseUS MobiSaver.
- Hubungkan perangkat Android kamu ke komputer dengan kabel USB.
- Klik tombol Start dan scan perangkat Android untuk menemukan data atau video yang hilang.
- Aplikasi akan memindai perangkat untuk menemukan semua data atau video yang hilang.
- Muncul pratinjau dan transfer data dari Android ke komputer.
- Lakukan proses pratinjau semua file dan pilih video yang akan dipulihkan kembali.
- Klik tombol Recover untuk mentransfer dan mengembalikan data yang dipilih ke komputer.
- Simpan video yang telah kalian pulihkan.

3. Cara Mengembalikan Video Terhapus di HP via Dr.Fone
Aplikasi Dr.Fone
adalah solusi pemulihan data ponsel untuk semua perangkat Android karena dapat memulihkan data, termasuk video. Aplikasi ini juga mendukung untuk memulihkan pesan WhatsApp yang dihapus oleh pengirim. Berikut langkah-langkah mengembalikan video melalui Dr.Fone:

- Download aplikasi Dr.Fone dan instal di komputer.
- Hubungkan perangkat Android ke komputer.
- Secara otomatis, aplikasi akan melakukan proses identifikasi perangkat.
- Aktifkan mode Developer Option dan USB Debugging jika aplikasi tidak bekerja.
- Muncul jenis tipe file yang bisa dikembalikan.
- Perangkat akan me-restart dan masuk dalam proses pengembalian file.
- Pilih data dan menampilkan preview lalu file dan klik restore.
Daun.id

sumber: pixabay

4. Mengembalikan Video Terhapus di HP via DiskDigger
DiskDigger
dapat membatalkan penghapusan dan memulihkan foto, gambar, atau video yang hilang dari memori internal atau kartu memori eksternal. Aplikasi ini juga bisa menyimpan file ke folder lokal yang berbeda di perangkat. Berikut langkah-langkah mengembalikan video melalui DiskDigger:

- Download dan instal aplikasi DiskDigger Pro file recovery.
- Buka aplikasi DiskDigger Pro dan lakukan proses scanning.
- Pilih file atau video yang akan dilakukan recovery atau pemulihan.
- Klik recover selected file pada menu di sisi kanan atas.
- Pilih lokasi penyimpanan dan proses recovery akan berlangsung.

5. Mengembalikan Video Terhapus di HP via Deleted File Recovery
Aplikasi
ini akan membantumu mengembalikan video yang terhapus dari HP dengan mudah. Nantinya, bisa memulihkan file-file yang sudah terhapus di HP Android itu, mulai dari foto, video, bahkan hingga musik atau audio. Berikut langkah-langkah mengembalikan video melalui Deleted File Recovery:

- Download dan instal aplikasi Deleted File Recovery.
- Masuk ke aplikasi, tap menu Video Recovery.
- Silakan tunggu aplikasi memindai file secara otomatis.
- Nanti bakal muncul semua video yang sebelumnya terhapus.
- Tap video yang bakal kamu kembalikan, lalu tap Restore Now.
- Selesai.

6. Mengembalikan Video di HP via Deleted Photo Recovery Workshop
Deleted Photo Recovery Workshop
adalah aplikasi di Google Play Store yang gunakan untuk mengembalikan video yang terhapus permanen di HP Android. Penggunaannya juga mudah. Pastikan download terlebih dahulu aplikasinya dan ikuti cara memulihkan video di bawah ini.

- Download dan instal aplikasi Deleted Photo Recovery Workshop.
- Buka aplikasi > cari file foto atau video yang sudah terhapus untuk dapat kembalikan lagi.
- Klik Kembalikan foto atau video untuk recovery foto atau video yang sudah terhapus.

Tapi tak perlu khawatir. Sekarang setiap hp memiliki fitur yang terdapat di galeri bawaan. Yang menyimpan semua seluruh sampah dari file terhapus. Berbentuk gambar sampah pada umumnya. Kemudian tinggal meng-klik saja. Kemudian dapat memulihkan file-file, atau video yang terhapus.

(alvain shinta/n)


Rekomendasi untuk Anda

Berita Terbaru

JADWAL SHOLAT HARI INI

SABTU, 27 APRIL 2024 (JAKARTA PUSAT)
IMSYAK 04:26 SUBUH 04:36 DUHA 06:15 ZUHUR 11:52
ASHAR 15:13 MAGHRIB 17:50 ISYA 19:01  

Zodiak Taurus Hari Ini

Percintaan

Pada bulan April 2024, hubungan percintaan Taurus akan mengalami beberapa tantangan. Komunikasi yang buruk dan perbedaan pendapat dapat menyebabkan ketegangan dalam hubungan. Namun, dengan komitmen dan upaya yang tepat, Anda dapat mengatasi masalah ini dan memperkuat hubungan Anda.



Taurus Selengkapnya