Fitur friend activity merupakan fitur yang dapat membuatmu melihat aktivitas temanmu di Spotify. Dengan fitur friend activity kamu dapat mengetahui lagu apa yang sedang didengarkan oleh temanmu. Dengan fitur tersebut temanmu juga dapat mengetahui lagu apa yang kini sedang kamu dengarkan di Spotify. Jika kamu penasaran dengan lagu yang tengah diputar oleh temanmu, maka kamu dapat mengaktifkan fitur friend activity.
Akan tetapi, fitur friend activity hingga kini hanya diperuntukkan untuk aplikasi Spotify desktop. Sehingga, kamu harus mengakses Spotify memakai laptop, komputer, atau PC apabila hendak melihat friend activity. Nah, kamu dapat mengikuti cara berikut ini yakni:
Melihat friend activity di Spotify
Adapun cara melihat friend activity di Spotify, yakni:
- Pertama, buka aplikasi Spotify dari laptop, komputer, atau PC.
- Kemudian, tekan tombol segitiga yang berada di samping namamu, kemudian tekan pengaturan (settings).
- Kamu dapat scroll ke bawah hingga menemukan bagian opsi tampilan (display).
- Selanjutnya, aktifkan friend activity dengan cara menyalakan tombol di setelan tampilkan aktivitas teman (see what your friends are playing).
- Maka, friend activity teman kamu akan muncul.
Selain cara melihat friend activity di Spotify, kamu juga dapat mengikuti langkah-langkah berikut ini:
1. Daftar dan buat akun
Cara daftar dan buat akun
, yakni sebagai berikut:- Pertaam, buka browser di laptop, komputer, atapun PC. Kamu bisa menggunakan Google Chrome atau Mozilla Firefox.
- Guna memulai, buka dan kunjungi website https://open.spotify.com/ atau ketik kata kunci di Google “Spotify web Player”.
- Guna membuat akun, ketuk tombol sign up di pojok kanan atas.
- Apabila kamu hendak Daftar dengan alamat email, isikan saja semua form yang ada sesuai data diri kamu. Atau apabila hendak lebih cepat, kamu dapat menekan tombol daftar dengan facebook guna daftar akun Spotify dengan sekali klik.
2. Membuat playlist lagu
Cara membuat playlist lagu, yakni:
- Pertama, cari satu atau beberapa lagu agar dijadikan Playlist.
- Lalu, manfaatkan fitur search guna mencari lagu favorit yang hendak dimasukkan ke Playlist.
- Jikae muncul judul lagu yang dikehendaki, ketuk icon titik tiga di samping kanan judul lagu.
- Selanjutnya, pilih add to playlist.
- Kamudian, ketik dan masukkan nama playlist yang dikehendaki. Misalnya: PlayList Favoritku.
- Terakhir, tekan tombol create.
3. Cari lagu favorit terhits
Berikut ini cara mencari lagu favorit terhits, yakni:
- Dalam mencari lagu, kamu dapat ketuk tombol Search.
- Sementara pada halaman awal Spotify web player, sudah tersedia berbagai lagu yang tengah trending dan hits kini. Kamu dapat memilih dan mencari judul lagu yang ada dan mungkin menjadi favoritmu.
- Selain itu, kamu juga dapat menekan tombol Your Library. Akan ada berbagai Playlists, Podcasts, Artists, dan Albums yang dapat dipilih.
- Untukmu yang suka lagu hits, kamu dapat menekan menu Discover Weekly. Maka, akan terdapat tampil list lagu yang sedang trending dan hits di Spotify selama satu minggu.
4. Putar lagu
Cara putar lagu di Spotify
, yakni:- Pertama, pilih satu atau beberapa lagu yang akan di play atau putar.
- Kemudian, tekan tombol icon Play (Putar) di pojok samping lagu.
- Atau kamu dapat double click di judul lagu guna memutar lagu.
(pravita windi an/nn)
5 Cara Mengobati Penyakit Hati yang Dapat Merusak Kesehatan Manusia
Mengapa Sunnah Rasul Tidak Minum Setelah Makan Penting untuk Kesehatan?
Update Terbaru Kesehatan Hamdan ATT Setelah Pecah Pembuluh Darah
Gus Baha: Pilih Bekerja atau Sholat Berjamaah? UAH Beri Peringatan Penting
Siapa Joel Matip? Perjalanan Karier dan Pensiun Sang Bek Liverpool
IMSYAK 04:06 | SUBUH 04:16 | DUHA 05:54 | ZUHUR 11:41 |
ASHAR 14:46 | MAGHRIB 17:48 | ISYA 18:58 |
Dalam hal percintaan, Libra akan merasakan kebahagiaan dan keharmonisan. Bagi yang lajang, peluang untuk bertemu seseorang yang spesial sangat besar, sementara yang sudah berpasangan akan mengalami momen romantis yang memperkuat hubungan.