Cara Mencari Rumus Molekul, Contoh dan Pembahasannya

"Kamu dapat mencari rumus molekul secara tepat."

Life | 02 December 2022, 16:50
Cara Mencari Rumus Molekul, Contoh dan Pembahasannya

Rumus molekul unsur merupakan rumus yang menerangkan gabungan atom-atom yang sama jenis unsurnya, kemudian berbentuk sebuah molekul. Sehingga, molekul unsur dibagi kembali menjadi dua menurut jumlah atom yang bergabung. Terdapat pula molekul diatomik dan molekul poliatomik.

Rumus molekul menjelaskan jenis dan jumlah atom yang sesungguhnya pada molekul suatu senyawa. Rumus molekul mampu diartikan sebagai kelipatan dari rumus empirisnya. Dalam menjelaskan rumus molekul suatu zat dilaksanakan dengan cara menulis lambang kimia pada setiap unsur yang terdapat pada molekul dan jumlah atom tertera di kanan lambang kimia unsur dengan subscript, misalnya glukosa memiliki rumus molekul C6H12O6, yakni setiap molekul glukosa yang memiliki enam atom karbon (C), dua belas atom hidrogen (H), dan enam atom oksigen (O).

Jenis molekul
Daun.id

Sumber: Pixabay.com

1. Molekul Monoatomik

Molekul Monoatomik adalah suatu molekul yang terdiri dari satu atom saja. Contohnya molekul gas mulia (He, Ne, Ar, Kr, Xe, dan Rn).

2. Molekul Poliatomik

Molekul Poliatomik adalah suatu molekul yang terdiri dari lebih dari 1 atom. Pada molekul jenis tersebut, dibagi lagi jadi beberapa jenis yaitu:

- Molekul unsur, yakni molekul poliatomik yang terdiri dari atom sejenis. Bisa juga berupa diatomik misalnya O2, N2, dan C12; atau berupa tetraatomik seperti P4; bisa juga berupa oktaatomik misalnya S8.
- Molekul senyawa, yakni molekul poliatomik yang terdiri dari atom-atom berbeda.

Contoh soal 1:
Daun.id

Sumber: Pixabay.com

Berapa jumlah seluruh atom pada tiga molekul hidrogen?

Jawaban:

3 molekul hidrogen tertulis 3H2. Maka, jumlah atom 3 molekul hidrogen = 3 x 2 = 6 atom.

Contoh soal 2:

Berapa jumlah seluruh atom di dua senyawa CuSO4.5H2O?

Jawaban: 

2 molekul CuSO4.5H2O tersusun dari:

2 x 1 atom Cu = 2 atom Cu
2 x 1 atom S = 2 atom S
2 x 4 atom O = 8 atom O
2 x 10 atom H = 20 atom H
2 x 5 atom O = 10 atom O +
Jumlah atom = 42

Sehingga, 2 molekul CuSO4.5H2O tersusun atas 42 atom.

(pravita windi an/nn)


Rekomendasi untuk Anda

Berita Terbaru

JADWAL SHOLAT HARI INI

SENIN, 29 APRIL 2024 (JAKARTA PUSAT)
IMSYAK 04:26 SUBUH 04:36 DUHA 06:15 ZUHUR 11:52
ASHAR 15:13 MAGHRIB 17:49 ISYA 19:00  

Zodiak Taurus Hari Ini

Percintaan

Pada bulan April 2024, hubungan percintaan Taurus akan mengalami beberapa tantangan. Komunikasi yang buruk dan perbedaan pendapat dapat menyebabkan ketegangan dalam hubungan. Namun, dengan komitmen dan upaya yang tepat, Anda dapat mengatasi masalah ini dan memperkuat hubungan Anda.



Taurus Selengkapnya