Contoh Soft Skill dalam CV dan Hard Skill yang Perlu Dimiliki

"simak yang berikut ini"

Life | 13 February 2023, 18:20
Contoh Soft Skill dalam CV dan Hard Skill yang Perlu Dimiliki

Umumnya setelah lulus dari sekolah banyak yang mencari pekerjaan. Mulai untuk bisa melanjutkan sekolah, yaitu kuliah, menabung atau agar tidak perlu meminta ke orang tua saat ingin beli barang tertentu dan akan pergi ke mana.

Sebelum melamar sebuah pekerjaan, tentunya membuat CV terlebih dahulu. CV ini juga tak hanya berlaku atau dibutuhkan untuk melamar sebuah pekerjaan saja. Juga untuk membantu dalam penilaian lebih saat hendak mengikuti sebuah kegiatan dan lainnya.

CV sendiri merupakan singkatan dari Curriculum Vitae yang berarti riwayat hidup atau riwayat pendidikan dan pengalaman kerja. Di dunia kerja, CV itu merupakan dokumen penting yang mempresentasikan diri dan kualifikasi seseorang untuk melamar pekerjaan. Umumnya, CV mencakup informasi seperti riwayat pendidikan, pengalaman kerja, keahlian dan kualifikasi, serta referensi dan kontak. CV membantu perusahaan atau perekrut untuk memutuskan apakah si pelamar cocok untuk posisi yang dilamar.

CV berisi riwayat, pengalaman bakat-bakat, dan kemampuan. Agar bisa dilirik rekruter, buatlah CV yang ringkas, jelas, padat, mudah dibaca, menunjukkan stabilitas, hal menarik dan ditulis menggunakan tata bahasa yang baik.

Tak hanya berisikan hal di atas. Juga pentingnya keahlian dalam soft skill juga hard skill yang sekarang lebih banyak dipertimbangkan oleh perekrut saat melekasi orang yang datang melamar. Berikut ini adalah makna soft skill dan hard skill beserta contohnya masing-masing:

1. Soft Skill
Sebuah kemampuan yang dimiliki oleh individu secara alami yang mencakup kecerdasan, baik secara emosional maupun sosial, komunikasi atau berinteraksi dengan individu lain, dan semacamnya. Maka dalam hal ini, soft skill adalah karakter bawaan dari seorang individu itu sendiri.

Soft skill ini sendiri bisa dipelajari, akan tetapi tidak dengan cara seperti belajar formal layaknya di bangku sekolahan atau perkuliahan. Hal itu dapat dipelajari dengan lebih banyak melakukan komunikasi atau berinteraksi dengan individu lain, serta dengan cara melatih kepekaan sosial. Dengan begitu, individu itu dapat menerapkannya pada perilaku yang nantinya akan berpengaruh pada kemampuan soft skill. Juga soft skill ini terasah ketika saat mengikuti atau tergabung dalam sebuah komunitas atau pun organisasi.

Ada pun di antara soft skill yang perlu untuk disebutkan dalam CV adalah:
  Kecerdasan Emosi (Emotional Intelligence)
  Kepemimpinan (Leadership)
  Komunikasi (Communication)
  Berpikir Kritis (Critical Thinking)
  Penyelesaian Masalah (Problem Solving)
  Menyelesaikan Konflik (Conflict Resolution)
  Manajemen Waktu (Time Management)
  Keterampilan Manajemen (Management Skill)
  Keterampilan Berbisnis (Business Skill)
  Negosiasi (Negotiation)
  Kerja Sama (Teamwork)
  Bekerja di Bawah Tekanan (Working under Pressure)
  Mengatasi Individu yang Sulit (Handling Difficult People), juga
  Kemampuan Pendengar yang Baik (Good Listening Skills)
 
2. Hard Skill
Tak hanya soft skill, pentingnya juga untuk mengasah hard skill terus-menerus. Ini juga memiliki pengertian yaitu, sebuah keterampilan teknis untuk melakukan pekerjaan spesifik yang dapat dipelajari dan diukur kemampuannya. Contohnya adalah membaca, menulis, matematika dan kemampuan untuk menggunakan program komputer. Berikut hard skill yang perlu dimasukkan dalam CV:

- Kemampuan Analisa Data
Contoh skill ini yaitu: Research, Data Visualization, Data Management, Forecasting dll.

- Skill Desain dan Marketing
Contoh skill ini yaitu: Social Media Marketing, UI/UX Design, Graphic Design, Email Marketing, Content Planning, Content Strategy, SEO, Adobe Photoshop, Adobe Premiere Pro dll.

- Skill Komputer
Contoh skill ini yaitu: Microsoft Office Suite (Word, Excel, Powerpoint), QuickBooks, Bahasa Pemrograman (Java Script, CSS/HTML), dll.

- Skill Teknis
Contoh skill ini yaitu: CAD, ERP, platform CRM, Prototyping, Drafting, STEM, dll.

- Skill Manajemen
Contoh skill ini yaitu: Recruiting, Public Speaking, Project Management, Negosiasi, Logistik, Product Management dll.

- Skill Menulis
Contoh skill ini yaitu: Copywriting, Content Writing, Email Writing, Business Writing, Writing Reports, dll.

- Kemampuan Bahasa Asing

Berikut Contoh Soft Skill dan Hard Skill di CV
Daun.id

pinterest

Daun.id

pinterest

Daun.id

pinterest

(alvain shinta/n)


Rekomendasi untuk Anda

Berita Terbaru


Zodiak Taurus Hari Ini

Percintaan

Pada bulan Mei 2024, hubungan percintaan Taurus akan mengalami perkembangan yang positif. Anda akan merasakan kehangatan dan keintiman yang lebih dalam dengan pasangan Anda. Jika masih single, ada kemungkinan untuk bertemu dengan seseorang yang istimewa.



Taurus Selengkapnya