6 Amalan yang Utama Menggapai Kemulian Lailatul Qadar di Bulan Ramadhan, Ketahui Keutamaannya

"Peroleh lailatul qadar di bulan Ramadhan."

Life | 03 April 2023, 16:51
6 Amalan yang Utama Menggapai Kemulian Lailatul Qadar di Bulan Ramadhan, Ketahui Keutamaannya

Lailatul Qadar adalah malam yang sangat istimewa dan diberkahi di bulan Ramadhan, di mana keutamaannya melebihi seribu bulan. Malam ini juga dikenal dengan malam kemuliaan atau malam takdir karena pada malam ini ditetapkan segala urusan manusia untuk setahun ke depan. Malam Lailatul Qadar biasanya jatuh pada 10 malam terakhir bulan Ramadhan, yang pada tradisi Islam dianggap sebagai malam ganjil (21, 23, 25, 27, atau 29).

Malam Lailatul Qadar memiliki keutamaan yang sangat besar, di mana pada malam ini amal kebaikan yang dilakukan akan dilipatgandakan pahalanya. Oleh karena itu, pada malam ini umat muslim dianjurkan untuk melakukan ibadah dengan sungguh-sungguh, seperti membaca Al-Qur'an, berdoa, bersedekah, dan melakukan amal kebajikan lainnya.

Beberapa ayat di dalam Al-Qur'an juga menyebutkan tentang keutamaan malam Lailatul Qadar, di antaranya adalah Surah Al-Qadr ayat 1-5 yang artinya "Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al-Qur'an) pada malam kemuliaan. Dan tahukah kamu apakah malam kemuliaan itu? Malam kemuliaan itu lebih baik daripada seribu bulan. Pada malam itu turun para malaikat dan Ruh (Jibril) dengan izin Tuhannya untuk mengatur segala urusan. Selamat (bahagia) malam itu sampai terbit fajar".

Dengan keutamaannya yang besar, umat muslim sangat dianjurkan untuk memperbanyak ibadah pada malam Lailatul Qadar dan berdoa agar mendapatkan keberkahan dan rahmat dari Allah SWT.

Amalan yang utama menggapai kemulian Lailatul Qadar di bulan Ramadhan

Adapun beberapa amalan yang utama menggapai kemulian Lailatul Qadar di bulan Ramadhan, yakni:

1. Membaca Al-Qur'an
Daun.id

Sumber: Pexels.com

Amalan dapat dilakukan untuk menggapai Lailatul Qadar ialah dengan membaca Al-Qur'an. Hal ini diriwayatkan oleh Abdullah Ibnu Mas’ud yang bunyinya:

“Abdullah ibn Mas’ud, Rasulullah SAW bersabda: ‘Barang siapa yang membaca satu huruf dari Kitabullah (Al Quran), maka dia akan mendapat satu kebaikan. Satu kebaikan akan dilipatkan menjadi sepuluh semisalnya. Aku tidak mengatakan alif lam mim satu huruf. Namun, alif satu huruf, lam satu huruf, dan mim satu huruf’.” (HR. At-Tirmidzi)

2. Lakukan shalat wajib dan sunnah

Menjalankan shalat wajib dan sunnah menjadi amalan lainnya untuk meraih ketamaan malam Lailatul Qadar. Hal ini telah dijelaskan pada hadis sebagai berikut:

“Puasa yang paling utama setelah Ramadhan adalah puasa pada bulan Muharram. Sebaik-baik shalat setelah shalat fardlu adalah shalat malam.” (HR Muslim).

3. Berzikir

Berzikir adalah amalan supaya kita dapat meraih malam Lailatul Qadar. Perintah Zikir ini ada di beberapa surat, di antaranya Surat Al Araf ayat 205 bunyinya:

وَاذْكُرْ رَّبَّكَ فِيْ نَفْسِكَ تَضَرُّعًا وَّخِيْفَةً وَّدُوْنَ الْجَهْرِ مِنَ الْقَوْلِ بِالْغُدُوِّ وَالْاٰصَالِ وَلَا تَكُنْ مِّنَ الْغٰفِلِيْنَ

Artinya: “Hai orang-orang yang beriman, berzikirlah (dengan menyebut) nama Allah dengan zikir yang sebanyak-banyaknya.”

Berzikir harus dijalankan guna mendekatkan diri pada Allah. Zikir merupakan amalan ibadah yang paling mudah dilaksanakan. Hal ini telah diterangkan sebuah hadist bahkan dijelaskan bahwa orang yang tidak berzikir kepada Allah diumpamakan hidup bersama orang yang mati.

“Perumpamaan orang yang berzikir kepada Tuhannya dengan orang yang tidak berzikir kepada Tuhannya adalah seperti orang yang hidup dengan orang yang mati.” (HR. al-Bukhari).

4. Berdoa dan meminta ampun kepada Allah

Seperti dalam sebuah riwayat, Rasulullah SAW meminta Ummul Mukminin Aisyah supaya berdoa di malam-malam tersebut. Aisyah berkata,

“Wahai Rasulullah, apa pendapatmu jika aku ketepatan mendapatkan malam lailatul qadar, apa yang harus aku ucapkan?”,

beliau menjawab:

“Ucapkanlah, Allahumma innaka ‘afuwwun tuhibbul ‘afwa fa’fu anna” (Ya Allah, sesungguhnya Engkau maha pemaaf mencintai kemaafan, maka maafkanlah aku).” (HR. Ibnu Majah, yang dishahihkan oleh Al Albani).

5. Bersedekah agar meriah Lailatul Qadar
Daun.id

Sumber: Pexels.com

Rasulullah SAW pemah ditanya; Sedekah apakah yang paling mulia? Beliau menjawab: “Yaitu sedekah dibulan Ramadhan.” (HR Tirmidzi)

6. Itikaf

Amalan malam Lailatul Qadar juga dapat dilakukan dengan itikaf. Itikaf merupakan berdiam diri di masjid dan mendekatkan diri pada Allah SWT. Hal ini telah diterangkan pada sabda Nabi SAW:

“Sungguh saya beriktikaf di di sepuluh hari awal Ramadhan untuk mencari malam kemuliaan, kemudian saya beriktikaf di sepuluh hari pertengahan Ramadhan, kemudian Jibril mendatangiku dan memberitakan bahwa malam kemuliaan terdapat di sepuluh hari terakhir bulan Ramadhan. Barangsiapa yang ingin beriktikaf, hendaklah dia beriktikaf (untuk mencari malam tersebut).”

(pravita windi an/nn)


Rekomendasi untuk Anda

Berita Terbaru

JADWAL SHOLAT HARI INI

RABU, 24 APRIL 2024 (JAKARTA PUSAT)
IMSYAK 04:26 SUBUH 04:36 DUHA 06:15 ZUHUR 11:53
ASHAR 15:14 MAGHRIB 17:51 ISYA 19:01  

Zodiak Taurus Hari Ini

Percintaan

Pada bulan April 2024, Taurus akan mengalami perubahan positif dalam hubungan percintaan. Jika sudah memiliki pasangan, hubungan akan semakin harmonis. Bagi yang masih single, ada kemungkinan untuk bertemu dengan seseorang yang istimewa.



Taurus Selengkapnya