14 Cara Menghilangkan Lemak Perut secara Alami dan Mudah, Tanpa Efek Samping

"Tapi lemak ternyata juga memiliki peranan penting dalam metabolisme tubuh"

Life | 24 November 2021, 11:45
14 Cara Menghilangkan Lemak Perut secara Alami dan Mudah, Tanpa Efek Samping

Lemak merupakan sekelompok besar molekul-molekul alam yang terdiri atas unsur karbon, hidogen, dan oksigen, meliputi lemak, asam lemak, malam,sterol, vitamin yang larut dalam lemak dan zat-zat lainya. Satu gram lemak memiliki kadar energi sebesar 9 kkal, jumlah ini tergolong tinggi dibanding karbohidrat dan protein yang berjumlah 4 kkal.

Sebagian orang menganggap bahwa lemak ini tidak memiliki manfaat bagi kesehatan, melainkan dapat menyebabkan gangguan pada kesehetan tubuh. Stigma ini disebabkan kerena lemak lekat dengan makanan-makanan yang kurang sehat seperti gorengan.

Namun stigma ini tidak benar, sebab lemak memiliki peranan penting dalam metabolisme tubuh. Fungsi lemak antara lain:

- Membantu penyerapan vitamin.
- Menghasilkan energi bagi tubuh.
- Menyehatkan kulit dan rambut.
- Menjaga tubuh untuk tetap hangat.
- Melindungi organ tubuh.

Dari beberapa jenis lemak, lemak visceral atau lemak perut lah adalah yang berbahaya bagi kesehatan tubuh. Lemak ini aktif membalut organ-organ di dalam tubuh.

Bahaya lemak perut ini adalah menyebabkan peradangan di dalam tubuh, selain itu lemak ini juga menghasilkan hormon-hormon yang mengakibatkan resiko penyakit kronis, termasuk stroke dan penyakit jantung, serta meningkatkan risiko diabetes tipe 2 yang disebabkan resistensi insulin.

Munculnya lemak perut ini umumnya ditandai dengan peningkatan lingkar pinggang atau munculnya lipatan pada perut.

Berikut adalah cara menghilangkan lemak perut secara alami hingga medis yang dapat Anda lakukan:

1. Mengonsumsi Makanan Serat Larut

Daun.id

pixabay.com

Serat larut dinilai dapat meningkatkan rasa kenyang lebih lama, sehingga mencegah akan mencegah Anda makan dengan berlebihan. Serat larut dapat membentuk gel saat bersentuhan dengan air. Gel tersebut meningkatkan waktu penyerapan nutrisi dan memperlambat pengosongan perut.

2. Komsumsi Makanan yang Rendah Kalori

Makan lebih sedikit kalori akan menyebabkan defisit kalori. Hal ini akan membakar lemak visceral dan subkutan secara berlebih. Selain itu mengonsumsi makanan dengan kalori rendah juga lebih sehat dibanding yang tinggi kalori.

3. Mengonsumsi Lebih Banyak Protein
Protein dapat meningkatkan rasa kenyang, mengurangi rasa lapar dan membantu Anda untuk makan lebih sedikit kalori. Ini karena protein dapat memengaruhi beberapa hormon yang berperan dalam rasa lapar dan kenyang, termasuk ghrelin dan GLP-1.

4. Konsumsi Sayuran dan Buah Lebih Banyak
Sayur dan buah memiliki kandungan yang gizi yang kompleks dan menyehatkan. Buah san sayur umumnya memiliki kandungan kalori rendah.

Kandungan serat dalam buah juga membantu mengurangi resiko diabetes tipe 2, yang disebabkan oleh lemak visceral di dalam perut.

5. Minumlah Air Secara Teratur

Daun.id

pixabay.com

Minum air putih dapat membantu Anda makan lebih sedikit terutama jika kamu meminumnya sebelum makan.

6. Tidur Teratur dan Hindari Stres
Tidur dan menghindari stres, keduanya sebenarnya memiliki efek kuat pada nafsu makan dan berat badan. Kurang tidur dapat mengganggu hormon pengatur nafsu makan leptin dan ghrelin. Hormon lain, kortisol, meningkat saat kamu stres.

7. Jangan Lupa Sarapan
Sarapan bukan saja membuat tubuh lebih sehat, tetapi juga memberi energi untuk menjalani aktivitas dengan baik. Sarapan dapat membantu tubuh mengontrol porsi makan siang, sehingga Anda tidak makan secara berlebihan.

8. Kurangi Asupan Sodium

Daun.id

pixabay.com

Garam mampu mengikat atau menahan air dalam tubuh, sehingga tubuh terlihat lebih gemuk. Hal tersebut juga memengaruhi bentuk perut, sehingga terlihat lebih buncit.

9. Mengunyah Secara Perlahan
Mengunyah makanan secara dengan pelan-pelan akan membuat kamu makan lebih lambat, yang dikaitkan dengan penurunan asupan makanan, peningkatan rasa kenyang, dan ukuran porsi yang lebih kecil.

10. Lakukan Olahraga

Daun.id

pexels.com

olahraga dapat menyebabkan penurunan berat badan pada seluruh tubuh, termasuk perut. Olaharaga dapat meningkatkan suhu tubuh dan dapat mengurangi timbunan lemak di perut.

11. Tingkatkan aktivitas

Meningkatkan aktivitas dapat membantu membakar kalori. Selain itu lebih banyak bergerak juga dapat memperkuat otot dan memperbaiki mood.

12. Latihan Kardio

Olahraga kerdiovaskurlah membuat jantung Anda terpompa lebih kencang. Olahraga ini dapat membantu membakar kalori, mengurangi lemak di perut dan mengencangkan otot. Beberapa kardio antara lain berjalan, berlari, bersepeda dan renang.

13. Jam Tidur Teratur
Tidur yang baik untuk usia dewasa adalah 7-9 jam perhari. Jika anda mengalami gangguan tidur, Anda dapat berkonsultasi pada dokter.

14. Gunakan Piring Kecil
Menggunakan piring kecil saat mengonsumsi makanan tidak sehat secara tidak langsung, akan berkontribusi pada penurunan berat badan. Hal tersebut karana menggunakan piring kecil membuat makanan terlihat lebih besar porsinya.

(m. taufik naufal/nn)


Rekomendasi untuk Anda

Berita Terbaru


Zodiak Taurus Hari Ini

Percintaan

Pada bulan Mei 2024, hubungan percintaan Taurus akan mengalami perkembangan yang positif. Anda akan merasakan kehangatan dan keintiman yang lebih dalam dengan pasangan Anda. Jika masih single, ada kemungkinan untuk bertemu dengan seseorang yang istimewa.



Taurus Selengkapnya