Cara Menghapus Followers IG, Mudah dan Simpel

"Cara untuk menghapus followers Ig sangatlah mudah, ikuti langkah-langkah di bawah ini."

Tech | 09 May 2022, 14:56
Cara Menghapus Followers IG, Mudah dan Simpel

Instagram merupakan Isebuah aplikasi yang berfungsi untuk berbagi foto dan video, serta memungkinkan pengguna mengambil foto, mengambil video, menerapkan filter digital, dan membagikannya ke berbagai layanan jejaring sosial, termasuk milik Instagram sendiri. Instagram juga dapat di akses melalui web.

Instragram memungkinkan penggunanya untuk mengikuti dan menghapus akun Instagram seseorang. Saat akun Instagram mengkuti akun lain, maka postingan dari akun yang diikuti akan muncul di beranda akun.

Menghapus Followers
Ada banyak cara untuk mengurangi interaksi dengan orang-orang yang mengganggu dan tidak diinginkan di platform mereka. Pengguna dapat menghapus, membatasi, atau memblokir akun yang mengganggu.

Membatasi pengikut dapat membantu pengguna menyembunyikan komentar, suka, dan pesan langsung orang-orang itu tanpa memberi tahu mereka ada yang salah, pemblokiran mencegah mereka berinteraksi dengan akun sepenuhnya, termasuk berkomentar, menyukai, atau mengirim pesan langsung.

Pengguna juga dapat menghapus pengikut untuk mengurangi interaksi mereka dengan orang-orang yang menjengkelkan di Instagram. Saat pengikut dihapus, orang tersebut tidak akan diberi tahu tentang penghapusannya. Berikut ini adalah cara menghapus pengikut di Instagram:

1. Buka profil Instagram

2. Pilih opsi "pengikut"

3. Cari akun yang ingin dihapus dari daftar pengikut atau cukup ketikan namanya di kolom pencarian.

4. Setelah akun yang dimaksud muncul, klik "hapus" yang ada di sisi kanan
Nantinya akan muncul pop-up notifikasi yang menerangkan bahwa.

5. Instagram tidak akan memberi tahu ke pengikut tersebut jika Anda menghapusnya dari daftar follower.

6. Kemudian, klik "hapus" di pop-up notifikasi. Maka, akun tersebut akan terhapus dari daftar pengikut Anda.

7. Cara lainnya, buka profil akun yang ingin dihapus, lalu klik ikon titik tiga di kanan atas - hapus pengikut.

8. Selesai, followers telah terhapus.

Itulah beberapa langkah mudah menghapus followers Instagram.

(m. taufik naufal/nf)


Rekomendasi untuk Anda

Berita Terbaru

JADWAL SHOLAT HARI INI

JUMAT, 17 MEI 2024 (JAKARTA PUSAT)
IMSYAK 04:25 SUBUH 04:35 DUHA 06:16 ZUHUR 11:51
ASHAR 15:13 MAGHRIB 17:46 ISYA 18:59  

Zodiak Taurus Hari Ini

Percintaan

Pada bulan Mei 2024, hubungan percintaan Taurus akan mengalami keharmonisan dan kedamaian. Anda dan pasangan akan saling mendukung dan memahami satu sama lain. Namun, tetaplah berkomunikasi dengan jujur dan terbuka untuk menjaga hubungan tetap harmonis.



Taurus Selengkapnya