2 Cara Menghapus Sampah di Windows 10, Secara Praktis Tanpa Aplikasi Tambahan

"Menumpuknya sampah di windows 10 dapat menimbulkan masalah pada laptop, hapus sampahnya."

Tech | 17 June 2022, 16:00
2 Cara Menghapus Sampah di Windows 10, Secara Praktis Tanpa Aplikasi Tambahan

Aktivitas sehari-hari yang dilakukan manusia, hampir selalu meninggalkan sampah. Sampah dapat semakin menumpuk, jika dibiarkan dan tidak dikelola dengan baik. Bahkan aktivitas teknologi yang dilakukan manusia juga dapat meninggalkan sampah. Misalnya aktivitas penggunaan laptop pada windows 10, jika sering digunakan juga dapat meninggalkan sampah.

Berbeda dengan sampah hasil aktivitas manusia, yang bisa berupa padat, cair, dan gas. Sampah penggunaan elektronik ini dapat berupa file-file kecil yang tak dapat dibuka. Secara otomatis akan tersimpan dalam beberapa folder di dalam perangkat. Nah, jika file-file sampah ini dibiarkan tanpa dibersihkan, maka dapat menimbulkan penumpukkan pada windows 10.

Sampah ini dapat muncul dari beberapa aktivitas penggunaan aplikasi yang ada pada windows 10. Semakin sering digunakan aplikasi, maka akan menimbulkan sampah yang semakin banyak pula. File-file sampah ini dapat memenuhi ruang penyimpanan laptop jika terus dibiarkan. Maka, perlu melakukan pembersihan ruang penyimpanan secara intens.

Cara menghapus sampah di windows 10

Daun.id

sumber; pixabay.com

Menumpuknya sampah yang memenuhi ruang penyimpanan pada windows 10 dapat menimbulkan beberapa masalah. Mulai dari perangkat yang menjadi lemot, hingga macet dan lain sebagainya. Layaknya sampah, file-file ini dapat dikatakan sebagai kotoran elektronik yang harus segera dibersihkan. Berikut ini langkah-langkahnya :

1. Cara membersihkan sampah di windows 10 melalui menu Setting

Dalam langkah ini, Anda tak perlu membutuhkan aplikasi tambahan. Cara ini cukup mudah dan simpel, berikut ini langkahnya :

- Klik menu "Start"
- Selanjutnya, klik "Setting".
- Ada beberapa opsi, pilih "System".
- Setelah itu, klik "Storage".
- Selanjutnya, klik "Temporary Files".
- Dalam pengaturan defaultnya, windows akan memilihkan Anda file yang aman untuk dihapus dengan beberapa centangan pada kolom. Akan tetapi Anda juga mempunyai wewenang untuk mencentang keseluruhan.
- Klik "Remove Files", Anda tinggal menunggu proses hapus.
- Selesai, sampah di windows 10 akan terhapus.

2. Cara membersihkan sampah di windows 10 melalui Disk Cleanup

Pada cara yang kedua ini hampir memiliki kemiripan dengan cara yang pertama. Nah, berikut ini langkah-langkahnya :

- Klik menu "Start".
- Lalu cari dan klik "Disk Cleanup".
- Pilih drive (C:) pada kolom untuk diperiksa, setelah itu klik "OK".
- Anda tinggal mencentang kolom yang tersedia. Centanglah pada kolom yang ingin Anda hapus filenya.
- Setelah dicentang, klik "OK".
- Lakukan konfirmasi hapus file, klik "Delete Files".
- Sistem akan memulai proses penghapusan.
- Selesai, Anda cukup menunggu proses penghapusan selesai.

Itulah langkah-langkah yang bisa kalian lakukan ketika ingin menghapus sampah di windows 10. Caranya cukup mudah dan praktis, Anda juga dapat mencobanya sendiri.

Kelebihan Windows 10

Daun.id

sumber; pixabay.com

Mungkin sudah tidak asing lagi bagi para penggunanya. Menggunakan windows 10 tentunya memiliki beberapa kelebihan seperti berikut :

- Dapat menggunakan beberapa tampilan dekstop dan hanya bisa kita jumpai pada windows 10. hal ini disebut teknologi virtual dekstop.
- Memiliki tampilan menu start yang lebih dinamis dan lebih menarik dari windows lainnya.
- Dapat membuka dua aplikasi secara bersamaan pada satu layar yang sama tanpa harus saling menutup.
- Tombol start menu di windows lebih mudah dimodifikasi dan digunakan.
- Memiliki fitur Hello, yang dapat digunakan mengunci keamanan laptop dengan deteksi wajah.

Itulah beberapa kelebihan ketika Anda menggunakan windows 10. Anda dapat mendapatkan beberapa layanan yang menarik dari windows 10.

(rian adi kurniawan/nn)


Rekomendasi untuk Anda

Berita Terbaru


Zodiak Taurus Hari Ini

Percintaan

Pada bulan Mei 2024, hubungan percintaan Taurus akan mengalami perkembangan yang positif. Anda akan merasakan kehangatan dan keintiman yang lebih dalam dengan pasangan Anda. Jika masih single, ada kemungkinan untuk bertemu dengan seseorang yang istimewa.



Taurus Selengkapnya