Cara Membuat BPJS Kesehatan Secara Offline, Lengkapi Persyaratanya

"Ikuti langkah dan lengkapi persyaratan kamu saat kamu ingin membuat BPJS Kesehatan."

Life | 05 September 2022, 14:30
Cara Membuat BPJS Kesehatan Secara Offline, Lengkapi Persyaratanya

Cara untuk membuat BJPS Kesehatan sangat mudah sekali. Kamu hanya perlu melengkapi persyaratan dan mengikuti langkah-langkah yang sudah kami sajikan di bawah. Lalu apa saja yang perlu disiapkan? Dan bagaimana langkah-langkahnya?

Cara Membuat BPJS Kesehatan

Daun.id

istimewa

BPJS Kesehatan adalah sebuah Badan Hukum Publik yang bertanggung jawab langsung kepada Presiden. BPJS Kesehatan memiliki fungsi untuk menyelenggarakan jaminan Kesehatan Nasional bagi seluruh rakyat Indonesia. BPJS Kesehatan ini diselenggarakan mulai 2014 berdasar hukum Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2011 tentang Badan Penyelenggara Jaminan Sosial.

Setiap masyarakat yang telah menjadi peserta BPJS Kesehatan, masyarakat kemudian perlu membayar iuran setiap bulan berdasarkan kelas yang diambil. Adapun bagi masyarakat yang tidak mampu, pemerintah akan menanggung iuran melalui skema bantuan sosial dan terdaftar sebagai peserta Penerima Bantuan Iuran atau PBI.

Kemudian melalui Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2022, kepesertaan BPJS Kesehatan merupakan hal yang wajib. Untuk itu, bagi masyarakat yang belum terdaftar sebagai peserta, segera membuat BPJS Kesehatan baik secara daring maupun luring.

Syarat Pendaftaran BPJS Kesehatan

Pendaftaran BPJS Kesehatan dapat dilakukan secara perseorangan atau kolektif dengan mengisi Formulir Daftar Isian Peserta (FDIP) dan syarat-syaratnya. Berikut syarat pembuatan BPJS Kesehatan, dilansir dari laman jamkesnews.com:

- Kartu Tanda Penduduk (KTP).

- Kartu Keluarga (KK).

- Rekening buku tabungan BNI, BRI, Mandiri, BTN, BCA, Bank Jateng, atau Bank Panin. Untuk hal ini dapat menggunakan rekening kepala keluarga atau anggota keluarga dalam satu KK atau anggota keluarga yang menanggung iuran.

- Surat kuasa autodebet pembayaran iuran BPJS Kesehatan bermaterai Rp 10.000 yang ditandatangani pemilik rekening. Surat kuasa wajib bertanda tangan pemilik rekening walaupun calon peserta yang mendaftar bukan pemilik rekening.

- Untuk warga negara asing (WNA), melampirkan fotokopi paspor dan surat izin kerja yang diterbitkan instansi berwenang. 

- Selain syarat di atas, siapkan pula syarat lain seperti nomor ponsel dan alamat email yang masih aktif.

Tata Cara Mendaftar BPJS Kesehatan Secara Offline

Daun.id

istimewa

Untuk dapat melakukan pendaftaran BPJS kesehatan, kamu dapat mengikuti langkah-langkah berikut ini:

1. Siapkan dokumen-dokumen yang diperlukan, sebagai berikut:

- Pas foto ukuran 3x4 1 lembar;
- Fotokopi KTP (diutamakan KTP elektronik);
- Fotokopi Kartu Keluarga;
- Fotokopi buku nikah (jika sudah menikah);
- Fotokopi akta kelahiran;
- Untuk Warga Negara Asing (WNA) lampirkan KITAS/KITAP.

2. Datang ke kantor BPJS Kesehatan dengan membawa dokumen-dokumen di atas, kemudian melengkapi hal berikut:

3. Mengisi formulir pendaftaran yang berisi nama, alamat, jenis iuran, Faskes tingkat pertama

4. Serahkan kembali formulir ke petugas untuk dilakukan proses submit ke sistem, setelah itu Anda akan mendapatkan nomor Virtual Account serta besar iuran yang harus segera Anda bayar.

5. Lakukan pembayaran iuran melalui bank yang telah bekerjasama dengan BPJS Kesehatan

6. Serahkan bukti pembayaran ke petugas untuk mencetak kartu BPJS Kesehatan Anda

7. Menerima Kartu BPJS dan akan aktif setelah 14 hari kerja.

(m. taufik naufal/nf)


Rekomendasi untuk Anda

Berita Terbaru

JADWAL SHOLAT HARI INI

SENIN, 29 APRIL 2024 (JAKARTA PUSAT)
IMSYAK 04:26 SUBUH 04:36 DUHA 06:15 ZUHUR 11:52
ASHAR 15:13 MAGHRIB 17:49 ISYA 19:00  

Zodiak Taurus Hari Ini

Percintaan

Pada bulan April 2024, hubungan percintaan Taurus akan mengalami beberapa tantangan. Komunikasi yang buruk dan perbedaan pendapat dapat menyebabkan ketegangan dalam hubungan. Namun, dengan komitmen dan upaya yang tepat, Anda dapat mengatasi masalah ini dan memperkuat hubungan Anda.



Taurus Selengkapnya