8 Cara Melihat NISN Siswa SD dengan Mudah

"Cara mudah melihat NISN siswa SD."

8 Cara Melihat NISN Siswa SD dengan Mudah

NISN merupakan kepanjangan dari Nomor Induk Siswa Nasional yang berisi kode pengenal identitas siswa. Sifatnya unik, sesuai standar dan nomor ini berlaku sepanjang masa selama menjadi seorang siswa. Nomor ini juga berlaku untuk siswa yang sedang menempuh pendidikan di dalam maupun luar negeri asal Indonesia. Pendataan NISN langsung dipelopori oleh Kemendikbud melalui bidang Pusat Data dan Statistik Pendidikan dan Kebudayaan.

Sehingga data siswa dapat lebih mudah diakses dengan lembaga sekolahan yang bersangkutan. Kini untuk melihat NISN dapat dilakukan melalui cara online. Termasuk cara melihat NISN untuk siswa Sekolah Dasar. Kode angka yang terdapat pada NISN dapat digunakan sebagai identitas siswa. Data tersebut penting untuk diketahui sebab dibutuhkan dalam beberapa kepentingan dalam proses belajar.

Mengetahui NISN sangat penting untuk dilakukan siswa, terlebih saat akan melaksanakan Ujian Nasional. Selain penting diketahui untuk siswa, juga sangat penting diketahui orang tua. Agar orang tua dapat menjadi pendamping yang baik dalam menemani anaknya belajar. Sahabat daun akan mengulas secara detail di bawah ini.

Cara Melihat NISN Siswa SD

Daun.id

sumber; web kemendikbud

Bagi orang tua siswa tak perlu bingung lagi untuk menemani anaknya dalam melihat NISN. Kini NISN dapat dilihat dengan cara online melalui website resmi Kemendikbud. Namun tidak setiap orang bisa melakukannya, berikut ini langkah melihat NISN siswa SD :

1. Buka peramban internet melalui google maupun chrome.

2. Klik kolom alamat pencarian dan masukkan alamat https://nisn.data.kemdikbud.go.id/.

3. Anda akan masuk ke website resmi, klik "pencarian nama" pada bagian pojok kanan atas.

4. Masukkan data nama lengkap, tempat, dan tanggal lahir siswa pada kolom yang tersedia.

5. Setelah itu juga perlu memasukkan nama "ibu kandung" pada kolom yang telah disediakan.

6. Centang kotak kecil pada tulisan "i'am not robot", dengan mengeklik kotak kecil yang tersedia.

7. Selanjutnya, klik tombol "cari data" pada bagian bawah kolom.

8. Selesai, halaman akan menampilkan informasi secara detail tentang NISN dan data siswa terkait.

Demikianlah langkah yang dapat dilakukan untuk melihat NISN siswa SD. Langkah ini sangat penting untuk diketahui orang tua siswa, sehingga dapat mendampingi anaknya.

Tujuan dan Manfaat NISN Siswa SD

Daun.id

sumber; web kemendikbud

NISN diluncurkan Kemendikbud untuk siswa tentunya memiliki tujuan dan manfaat. Baik untuk kepentingan siswa, lembaga, maupun Kemendikbud sendiri. Dilansir dari website resmi Kemendikbud, berikut ini beberapa manfaat dan tujuan:

1. Mengidentifikasi setiap individu siswa (peserta didik) di seluruh sekolah se-Indonesia secara standar, konsisten dan berkesinambungan.

2. Sebagai pusat layanan sistem pengelolaan nomor induk siswa secara online bagi Unit unit Kerja di Kemendikbud, Dinas Pendidikan Daerah hingga Sekolah yang bersifat standar, terpadu dan akuntabel berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi terkini.

3. Sebagai sistem pendukung program Dapodik dalam pengembangan dan penerapan program-program perencanaan pendidikan, statistik pendidikan dan program pendidikan lainnya baik di tingkat pusat, propinsi, kota, kabupaten hingga sekolah, seperti: Bantuan Operasional Sekolah (BOS), Ujian Nasional, PIP, SNMPTN.

Itulah manfaat dan tujuan diluncurkan NISN untuk siswa. Jadi NISN ini sifatnya sangat penting, ada baiknya jika dihafalkan.

(rian adi kurniawan/nn)


Rekomendasi untuk Anda

Berita Terbaru


Zodiak Virgo Hari Ini

Percintaan

Dalam hal percintaan, Virgo akan merasakan kedekatan yang lebih dalam dengan pasangan. Bagi yang lajang, peluang untuk bertemu seseorang yang spesial cukup tinggi.



Virgo Selengkapnya







Our Network