Cara Mencari Teman Luar Negeri di Telegram Secara Cepat dan Praktis

"simak penjelasannya"

Tech | 14 November 2022, 12:30
Cara Mencari Teman Luar Negeri di Telegram Secara Cepat dan Praktis

Telegram adalah aplikasi dalam berkirim pesan yang dibuat oleh dua bersaudara asal Rusia yaitu Nikolai Durov dan Pavel Durov. Sebelum menjadi Telegram, keduanya menciptakan jejaring sosial yang dikenal dengan Vkontakte. Lalu diambil alih pada 2014 oleh sekutu dari Presiden Putin.

Selanjutnya, Nikolai kembali menciptakan protokol sebagai platform digital guna pengiriman pesan. Saudaranya, Pavel, menjadi penyedia dana dan mendukung infrastruktur sampai akhirnya Telegram diluncurkan. Aplikasi itu mempunyai ukuran yang berbeda tergantung perangkat yang dipakai. Tidak hanya itu, Telegram juga mendukung sembilan bahasa termasuk Indonesia.

Dan kini Telegram telah bisa digunakan hampir seluruh orang di dunia. Dengan kemudahannya dalam penggunaanya. Juga bisa mencakup partisipan atau anggota grup melebih ratusan, berbeda dengan aplikasi lain yang hanya membatasi hingga ratusan saja.

Kemudahan tersebut juga bisa dimanfaatkan untuk menambah jejaring teman hingga luar negeri. Yang tak hanya di dalam negeri atau yang ada di kontak kalian saja lho. Mau tahu caranya? Simak yang berikut ini:
Daun.id

sumber: pixabay

- Cara Mencari Teman Telegram Luar Negeri
Ada tiga tips yang bisa dilakukan untuk cara mencari dari teman luar negeri di Telegram:

1. Gabung Grup Channel Luar Negeri

Tips pertama untuk mencari teman luar negeri adalah dengan bergabung dalam grup yang anggotanya adalah orang luar negeri. Dapat melakukannya berdasarkan hobi.

Contoh, dapat bergabung dalam grup menonton film internasional, grup musik, dan sebagainya. Biasanya ini dilakukan oleh para cinta film khususnya penikmat Drakor yang masih booming hingga sekarang. Terdapat banyak grup yang terbentuk atas kecintaan pada salah satu Drakor. Yang kemudian nanti akan saling berbagi dan merekomendasikan Drakor menarik lagi ke anggota yang ada di grup.

Berikut adalah cara masuk ke grup Telegram luar negeri:

- Buka Aplikasi Telegram di HP atau Desktop
Buka aplikasi Telegram di HP atau desktop. Lakukan login dengan nomor HP yang aktif agar bisa melakukan verifikasi. Jika berhasil, langsung saja masuk ke fitur pencarian dan masukkan nama channel yang ingin diikuti, seperti yang sudah tertulis di atas. Bisa mencari nama itu dari internet.

- Sesuaikan dengan Hobi dan Minat
Nantinya, akan muncul beberapa channel grup. Pastikan sudah sesuai dengan hobi dan minat, seperti yang tertulis di atas. Lalu, 'Tap' salah satu channel grup untuk membuka ruang obrolan. Terakhir, tekan 'Mulai Bergabung dengan Channel' untuk ikut dalam anggota grup tersebut.

2. Gunakan Bot Telegram
Tips kedua adalah memanfaatkan fitur bot yang ada di Telegram. Fitur bot tidak bisa digunakan di WhatsApp. Hal itu salah satu alasan mengapa banyak orang yang menggunakan Telegram. Fitur tersebut juga banyak jenisnya, seperti bot bermain game, bot memutar lagu, bahkan mencari teman luar negeri.

 - Buka browser di HP atau desktop yang biasa digunakan. Kemudian, masukkan salah satu URL untuk memulai chatting dengan akun anonim https://botostore.com/c/tfbot/, https://t.me/chatbot, https://telegram.me/TalkBot, dan https://t.me/RandomChatssBot

 - Tekan 'Open in Telegram'. Nantinya, akan diarahkan ke aplikasi Telegram di HP atau desktop secara otomatis

 - Lalu, ruang obrolan dengan anonim akan terbuka. Bisa memulainya dengan cara tekan 'Mulai' atau 'Start'
 
3. Memanfaatkan Fitur Nearby saat di Luar Negeri
Saat sedang berada di laur negeri, bisa menyalakan fitur 'Nearby' untuk menambah teman dari lokasi terdekat. Berikut ini adalah caranya:

 - Buka aplikasi Telegram di HP atau desktop. Lakukan login dengan nomor HP yang aktif agar bisa melakukan verifikasi
 - Tekan 'Menu' di bagian pojok kiri atas. Gulir ke bawah hingga menemukan 'Contacts', lalu pilih 'Find People Nearby'
 - Jangan lupa untuk mengaktifkan 'Make Myself Visible' agar profil milikmu bisa dilihat orang lain. Jika diminta, terima izin aplikasi untuk memiliki akses ke lokasi. Kemudian harus setuju untuk membagikan lokasi agar fitur ini berfungsi
 
Daun.id

sumber: pixabay

- Cara Membuat Grup di Telegram

Setelah mengetahui bagaimana cara mencari teman dari luar negeri. Juga alangkah baiknya juga menyimak bagaimana cara membuat grup di Telegram. Apabila ingin membuat komunitas atau grup baru dengan kenalan kalian. Simak berikut ini:

  1. Buka aplikasi Telegram di HP atau dekstop
  2. Kemudian, tekan ikon berbentuk pensil pada pojok kanan bawah
  3. Jika sudah, pilih "New Group"
  4. Tentukan anggota grup lewat kontak Telegram
  5. Selanjutnya, atur nama grup, foto grup, dan jenis grupnya

(alvain shinta/n)


Rekomendasi untuk Anda

Berita Terbaru

JADWAL SHOLAT HARI INI

KAMIS, 25 APRIL 2024 (JAKARTA PUSAT)
IMSYAK 04:26 SUBUH 04:36 DUHA 06:15 ZUHUR 11:53
ASHAR 15:14 MAGHRIB 17:50 ISYA 19:01  

Zodiak Taurus Hari Ini

Percintaan

Pada bulan April 2024, Taurus akan mengalami perubahan positif dalam hubungan percintaan. Jika sudah memiliki pasangan, hubungan akan semakin harmonis. Bagi yang masih single, ada kemungkinan untuk bertemu dengan seseorang yang istimewa.



Taurus Selengkapnya