8 Obat Radang Tenggorokan Batuk Pilek di Apotek Tanpa Resep Dokter

"Ketahui obat radang tenggorokan batuk pilek berikut."

Life | 04 February 2023, 19:16
8 Obat Radang Tenggorokan Batuk Pilek di Apotek Tanpa Resep Dokter

Radang tenggorokan merupakan infeksi yang memicu peradangan di bagian dalam tenggorokan, kondisi ini biasanya disebabkan oleh virus atau bakteri. Gejala utama dari radang tenggorokan seperti sakit tenggorokan yang parah, suara serak, rasa sakit saat menelan, dan demam. Dalam beberapa kasus juga menunjukkan gejala lainnya seperti halnya pilek, batuk, dan sakit kepala. Sedangkan, batuk pilek ialah gejala yang sering terjadi pada seseorang dan biasanya diakibatkan oleh infeksi saluran pernapasan atas, seperti infeksi virus atau flu.

Batuk pilek umumnya disertai gejala lain seperti pilek, sakit kepala, demam, hidung tersumbat, dan sakit tenggorokan. Pada beberapa kasus, batuk pilek mampu berkembang menjadi keadaan yang lebih serius seperti halnya bronkitis atau pneumonia. Kamu dapat melakukan pencegahan pada batuk pilek dengan hindari kontak dengan orang yang sedang sakit, menjaga kebersihan tangan, dan mempertahankan sistem kekebalan tubuh dengan konsumsi makanan sehat dan berolahraga secara teratur.

Kamu juga dapat konsumsi obat-obatan seperti obat pereda nyeri, obat pereda batuk, dan obat tetes hidung guna mengatasi gejalanya. Apabila gejala kian memburuk atau berlangsung lama, disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter guna memastikan bahwa kamu menerima perawatan yang tepat. Bagi kamu yang ingin mengatasi penyakit tersebut, dapat mencoba beberapa obat radang tenggorokan batuk pilek sebagai berikut:

1. Permen pelega tenggorokan (lozenges)
Daun.id

Sumber: Pexels.com

Obat radang tenggorokan yang dapat diperoleh di apotek, yakni permen hisap pereda tenggorokan. Terdapat beberapa permen pelega tenggorokan yang dijual bebas di supermarket juga dapat menjadi obat guna mengurangi rasa sakit karena radang. Rata-rata permen pelega tenggorokan memiliki kandungan ekstrak mentol, peppermint, atau eucalyptus.

Kandungan itu dapat memberikan efek sejuk serta sensasi hangat di tenggorokanmu. Ketiga bahan alami ini juga mempunyai kandungan senyawa antiperadangan, antibakteri, dan antivirus yang mampu mempercepat proses penyembuhan.

Harga: Rp. 35.880

2. Bodrex Flu dan Batuk Berdahak PE

Bodrex Flu dan Batuk Berdahak PE merupakan obat batuk dengan kandungan aktif phenylephrine yang berperan aktif sebagai dekongestan guna mengatasi pilek dan hidung tersumbat. Obat ini dapat menyembuhkan flu dan batuk dengan cepat dan aman.

Harga: Rp. 2.196/strip

3. Strepsils

Obat radang tenggorokan selanjutnya ialah strepsils. Adapun fungsinya yakni untuk mengatasi radangan tenggorokan,  bau mulut, dan nyeri mulut. Obat tersebut mempunyai komponen antibakteri dan antiseptik yang mampu guna membasmi bakteri dan virus. Tidak hanya itu, obat Strepsils memiliki bermacam rasa yakni madu, stroberi, lemon, mint, dan lainnya yang mampu meredakan radang tenggorokan.

Harga: Rp. 42.000

5. Siladex Batuk dan Pilek
Daun.id

Sumber: Istimewa

Siladex batuk dan pilek ialah sirup obat batuk dan pilek. Obat ini memiliki khasiat guna mengatasi batuk tidak berdahak dan hidung tersumbat akibat pilek. Siladex Batuk dan Pilek memiliki efek samping yakni pusing, mengantuk, mulut kering, penglihatan kabur, dan sakit kepala. Obat flu dan batuk ini termasuk golongan obat bebas terbatas. Dosis bagi dewasa dan anak-anak diatas 12 tahun: konsumsi 3x sehari 2 sendok takar (10ml).

Harga: Rp. 9.226 – 21.531

6. Lo Han Kuo

Obat Lo Han Kuo memiliki manfaat dalam mengatasi panas dalam, mengatasi batuk, sakit/ radang tenggorokan, sariawan, membantu meredakan dahak, sampai dapat menguatkan paru-paru.

Obat ini tersedia dengan bentuk kotak blok yang didalamnya memiliki kandung sari buah Lo Han Kou dan tambahan gula tebu. Kamu cukup melarutkan satu blok Lo Han Kuo pada 100 ml air panas dan meminumnya. Obat tersebut mampu diminum 2 kali sehari.

Harga: Rp. 25.000/pcs

7. OBH Combi Dewasa Batuk Flu

OBH Combi adalah sirup obat flu dan batuk bagi dewasa namun dapat juga digunakan terhadap anak usia 12 tahun ke atas. OBH Combi dapat dibeli tanpa resep dokter dan mudah diperoleh di apotek. Apabila kamu terkena gejala flu atau flu berat contohnya pilek, demam, sakit kepala, hidung mampet, bersin disertai oleh batuk, obat ini bisa menjadi pilihan untuk Anda.

Pada setiap 5 ml atau 1 sendok takar Obat OBH Combi Dewasa terkandung paracetamol 150 mg guna penurun demam dan mengatasi nyeri. Succus Liquiritiae Extract 167 mg dan Ammonium Chloride 50 mg padaa kandungan yang terdapat pada obat ini untuk ekspektoran dan dapat mengeluarkan dahak.

Adapun aturan minum obat sirup flu OBH Combi dewasa ialah konsumsi 3 kali sehari 3 sendok takar (15ml). Namun, usai kamu konsumsi obat ini disarakan supaya tidak mengendarai kendaraan sebab OBH Combi mempunyai efek samping mengantuk.

Harga: Rp. 13.000 – Rp. 18.000

8. Paramex Flu dan Batuk

Obat batuk pilek terakhir adalah Paramex Flu dan Batuk. Obat ini berguna dalam meringankan gejala flu, misalnya bersin-bersin, sakit kepala yang disertai batuk kering. Kandungan Dextromethorphan HBr pada Paramex Flu dan Batuk berisi zat aktif guna obat penekan batuk, terlebih batuk akibat iritasi tenggorokan dan bronkial ringan.

Efek yang muncul dari zat aktif di obat ini sifatnya penenang, disosiatif, dan stimulan. Maka kamu dapat tetap berkegiatan seperti biasanya, tanpa merasa terganggu kantuk.

Harga: Rp. 10.000 - Rp. 10.500

(pravita windi an/nn)


Rekomendasi untuk Anda

Berita Terbaru

JADWAL SHOLAT HARI INI

JUMAT, 26 APRIL 2024 (JAKARTA PUSAT)
IMSYAK 04:26 SUBUH 04:36 DUHA 06:15 ZUHUR 11:53
ASHAR 15:14 MAGHRIB 17:50 ISYA 19:01  

Zodiak Taurus Hari Ini

Percintaan

Pada bulan April 2024, hubungan percintaan Taurus akan mengalami beberapa tantangan. Komunikasi yang buruk dan perbedaan pendapat dapat menyebabkan ketegangan dalam hubungan. Namun, dengan komitmen dan upaya yang tepat, Anda dapat mengatasi masalah ini dan memperkuat hubungan Anda.



Taurus Selengkapnya