Bocoran Metaverse Khusus Anak Garapan Lego dan Epic Games

"Kolaborasi Lego bareng Epic Games bakal seperti apa ya?"

Tech | 09 April 2022, 16:25
Bocoran Metaverse Khusus Anak Garapan Lego dan Epic Games

Metaverse khusus anak sebentar lagi akan jadi kenyataan. Di dunia digital, Lego Group dan Epic Games mengumumkan akan menciptakan metaverse yang ramah untuk anak dan keluarga.

Dilansir dari laman resmi Epic Games, kerja sama ini diharapkan jadi dunia digital yang menginspirasi kreatif dan menarik untuk anak-anak.

"Anak-anak menikmati bermain di dunia digital dan fisik dan bergerak dengan mulus di antara keduanya," kata Niels B Christiansen, CEO The Lego Group

Seperti apa bentuk metaverse yang satu ini?

1. Hak dan kewajiban anak akan dilindungi dalam metaverse ini.
2. Anak-anak akan mendapatkan akses ke semua alat yang ada di metaverse.
3. Tujuannya agar anak-anak makin kreatif dan percaya diri.

Ada tiga prinsip yang akan dipegang teguh oleh Epic dan Lego dalam pembuatan metaverse ini. Pertama adalah keselamatan dan kesejahteraan. Kedua adalah privasi, dan yang terakhir adalah kendali atas pengalaman digital. 

(aziz talaksa/sso)


Rekomendasi untuk Anda

Berita Terbaru


Zodiak Taurus Hari Ini

Percintaan

Pada bulan Mei 2024, hubungan percintaan Taurus akan mengalami perkembangan yang positif. Anda akan merasakan kehangatan dan keintiman yang lebih dalam dengan pasangan Anda. Jika masih single, ada kemungkinan untuk bertemu dengan seseorang yang istimewa.



Taurus Selengkapnya