7 Cara Mengatasi Kucing Keracunan Secara Ampuh, Kenali Penyebab dan Gejalanya

"Memiliki kucing yang sehat, bersih dan lucu adalah keinginan dari kebanyakan pecinta kucing. Namun tidak, apabila kucing mengalami keracunan."

Life | 04 January 2022, 20:15
7 Cara Mengatasi Kucing Keracunan Secara Ampuh, Kenali Penyebab dan Gejalanya

Kucing keracunan adalah hal yang tidak disukai oleh para pecinta kucing. Pasalnya, kucing keracunan bisa membuat kucing sakit hingga mati.

Jika Anda mengetahui kucing Anda mengalami keracunan, Anda harus segera melakukan pertolongan agar tidak terjadi hal yang fatal.

Saat kucing keracunan, kucing akan cenderung menjadi pendiam dan lemas. Selain itu, ada beberapa gejala lain yang dapat dijadikan tanda saat kucing mengalami keracunan.

Berikut gejala yang ditimbulkan saat kucing mengalami keracunan, antara lain:

- Masalah pencernaan
Masalah pencernaan saat kucing mengalami keracunan adalah seperti muntah dan diare. Terkadang gejala yang parah, kondisi ini dapat disertai dengan atau tanpa darah.

- Masalah neurologis
Gejala neurologis pada kucing yang keracunan adalah seperti tremor, inkoordinasi, kejang, depresi hingga koma.

- Masalah pernapasan
Gangguan pada pernapasan juga dapat dialami saat kucing keracunan. Gejalanya seperti batuk, bersin, kesulitan bernapas.

- Masalah kulit
Kucing keracunan juga akan mengalami masalah kulit, kondisi yang dialami seperti kulit mengalami peradangan atau membengkak.

- Tanda-tanda gagal hati
Kucing juga dapat mengalami gagal hati saat keracunan, gejalanya adalah seperti sakit kuning dan muntah.

- Tanda-tanda gagal ginjal
Saat kucing mengalami gagal ginjal karena keracunan, gejala yang timbul adalah seperti rasa haus berlebih, nafsu makan berkurang, dan penurunan berat badan.

Penyebab kucing keracunan
Kucing ini tergolong hewan yang pembersih, hal inilah yang terkadang membuat kucing mengalami keracunan. Kucing yang pembersih membuat sering menjilat bulunya, sehingga secara tidak sengaja kucing dapat menelan racun yang menempel pada bulunya.

Sebenarnya hewan peliharaan jarang mengalami keracunan, kecuali jika makanan yang dikonsumsi kucing dicampur dengan racun.

Kucing juga memiliki kecenderungan untuk mengunyah tanaman yang ada di rumah yang dapat menyebabkan keracunan.

Selain itu, kucing terkadang secara tidak sengaja menghirup bahan kimia seperti produk pembersih rumah. Hal ini juga dapat membuat kucing keracunan.

Berikut ini adalah beberapa hal yang dapat menyebabkan kucing keracunan:

- Produk pembersih rumah, seperti pemutih dan deterjen.
- Obat-obatan, seperti obat pereda nyeri atau obat hama.
- Bunga atau tanaman hias beracun, seperti bunga lili dan rhododendron.
- Beberapa makanan manusia, seperti cokelat, alkohol, anggur, kismis dan bawang putih.
- Minyak esensial minyak kayu putih, minyak lavender dan minyak tea tree.

Cara Mengatasi Kucing Keracunan

Jika kucing Anda mengalami keracunan, Anda harus segera melakukan pertolongan agar tidak terjadi suatu yang tidak diinginkan seperti kematian.

Untuk mengatasi kucing keracunan Anda dapat melakukan beberapa cara. Berikut ini adalah cara untuk mengatasi kucing kucing keracunan:

1. Susu Sapi yang Sudah Steril

Daun.id

pixabay.com

Susu sapi yang sudah disteril, dapat membantu untuk mengatasi kucing yang keracunan. Hal ini karena susu sapi yang sudah steril dapat menetralisir racun, selain itu susu ini juga mengandung laktosa yang rendah. Sehingga, susu dapat dicerna lebih mudah oleh kucing.

Perlu Anda ketahui, kucing tidak dapat mencerna laktosa dengan baik. Sehingga Anda perlu menghindari untuk memberikan susu sapi biasa karena kandungan laktosa yang tinggi.

Berikan susu sapi steril secukupnya hingga kucing muntah, sehingga racunnya keluar.

2. Air Kelapa Hijau

Daun.id

pixabay.com

Air kelapa hijau tidak hanya baik untuk menetralisir racun dalam tubuh manusia, air kelapa hijau juga baik dalam menetralisir racun dalam tubuh kucing.

Anda dapat memberikan air kelapa ke kucing dengan cara menyuapinya. Berikan secukupnya atau sampai kucing terlihat lebih segar atau sampai memuntahkan racun.

3. Madu

Daun.id

pexels.com

Dengan mengonsumsi madu dapat membuat kucing Anda terhindar dari flu, batuk serta menyembuhkan luka. Selain itu, madu juga dapat menetralisir racun dalam tubuh kucing. Madu juga dapat meningkatkan kekebalan tubuh pada tubuh kucing.

4. Memberikan Kucing Udara yang Bebas
Cara mengatasi kucing keracunan adalah dengan membawa kucing ke tempat terbuka agar mendapat udara yang segar.

Seperti halnya makhluk hidup yang memerlukan udara, kucing perlu menghirup udara segar, tentunya agar ada pasokan udara yang bagus.

5. Muntahkan Isi Perut Kucing
Jika kucing Anda keracunan karena minum bensin atau material yang mengandung asam kuat, cara ini bisa dilakukan. Langkah ini juga bisa dilakukan untuk mengatasi kucing keracunan racun tikus atau lainnya.

6. Memberikan Air Minum yang Bersih

Daun.id

pixabay.com

Cara mengobati kucing keracunan tikus atau lainnya adalah memberikan air minum yang bersih. Anda memberikan air bersih yang dicampur garam menetralkan racun.

Jika kucing Anda kesulitan untuk minum, Anda bisa menggunakan alat seperti sendok, pipet, atau lainnya.

7. Membawa Kucing ke Dokter

Daun.id

pexels.com

Salah satu cara mengobati kucing keracunan racun tikus atau lainnya adalah membawanya ke dokter hewan. Anda dapat berkonsultasi dengan dokter mengenai hal yang terjadi, gejala, cara penanganan kalau berulang lagi.

(m. taufik naufal/nf)


Rekomendasi untuk Anda

Berita Terbaru


Zodiak Taurus Hari Ini

Percintaan

Pada bulan Mei 2024, hubungan percintaan Taurus akan mengalami keharmonisan dan kedamaian. Anda dan pasangan akan saling mendukung dan memahami satu sama lain. Namun, tetaplah berkomunikasi dengan jujur dan terbuka untuk menjaga hubungan tetap harmonis.



Taurus Selengkapnya