9 Cara Mengatasi Penyakit Jantung Dengan Tepat, Hindari Penyebabnya

"Umumnya, penyakit jantung yang Anda alami disebabkan karena gaya hidup yang kurang sehat."

Life | 04 February 2022, 15:44
9 Cara Mengatasi Penyakit Jantung Dengan Tepat, Hindari Penyebabnya

Penyakit jantung merupakan gangguan kesehatan yang kronis dan berbahaya, akibat atau dampak yang paling fatal dari kondisi ini adalah kematian.

Dalam tubuh manusia, jantung merupakan organ penting yang berfungsi untuk memompa darah guna memenuhi kebutuhan oksigen dan nutrisi ke seluruh tubuh. Maka dari itu, saat jantung mengalami masalah akan menyebabkan peredaran darah terganggu.

Gejala Penyakit Jantung
Ada beberapa gejala yang timbul saat terjadi gangguan penyakit jantung. Berikut adalah gejala penyakit jantung, antara lain:

- Penyakit jantung koroner
Penyakit jantung koroner merupakan kondisi ketika pembuluh darah utama yang memberi pasokan darah, oksigen, dan nutrisi untuk jantung mengalami kerusakan. Gejala yang muncul saat Anda mengalami jantung koroner adalah nyeri dada, terkadang juga disertai dengan sesak napas, rasa nyeri yang menjalar ke lengan kiri dan/atau ke rahang.

- Penyakit jantung bawaan
Penyakit jantung bawaan sering terjadi pada saat lahir. Gejalanya antara lain irama jantung tidak normal, kulit berwarna biru, sesak napas, tidak dapat makan atau tumbuh secara normal, dan pembengkakan jaringan tubuh atau organ.

- Infeksi jantung (endokarditis)
Infeksi jantung atau endokarditis adalah infeksi yang menyerang endokardium, yakni lapisan dalam ruang jantung dan katup jantung. Kondisi ini akan menimbulkan gejala berupa demam, denyut jantung tidak teratur, sesak napas, bengkak di perut atau tungkai, serta batuk-batuk.

- Gagal jantung
Gagal jantung dapat terjadi jika jantung tidak dapat memompa (sistolik) atau mengisi (diastolik) secara memadai. Gagal jantung memiliki gejala berupa sesak napas yang makin berat saat beraktivitas, sesak napas yang makin berat saat berbaring, tungkai bengkak, dan perut membesar.

- Aritmia
Aritmia adalah gangguan kesehatan jantung yang ditandai dengan detak jantung yang tidak normal, apakah tidak beraturan, terlalu cepat, atau terlalu lambat. Gejala yang dapat timbul berupa jantung berdebar-debar, rasa tidak nyaman di dada, sesak napas, sensasi melayang, bahkan hingga pingsan.

Faktor Resiko Penyebab Penyakit Jantung
Saat Anda mengalami penyakit jantung, kondisi tersebut tidak terjadi begitu saja. Ada kondisi-kondisi tertentu yang memicu gangguan kesehatan tersebut.

Berikut adalah beberapa kondisi yang menjadi penyebab dari penyakit jantung, antara lain:

- Usia
Risiko terkena gangguan jantung akan meningkat seiring bertambahnya usia, hal ini terlepas dari faktor risiko lainnya. Risiko akan meningkat lebih tinggi untuk pria setelah berumur 45 tahun dan wanita setelah berumur 55 tahun (atau menopause).

Semakin tua usia, arteri lebih tinggi risikonya untuk menyempit, sehingga penumpukan plak akan terjadi pada pembulih darah. Penumpukan plak dalam pembuluh darah ini akan menghambat aliran darah di arteri. Kondisi inilah yang menjadi penyebab penyakit jantung pada orang usia lanjut.

- Kadar kolesterol total tinggi
Kolesterol total yang tinggi juga menjadi faktor risiko penyebab penyakit jantung. Ini karena kolesterol yang menumpuk dan menghasilkan plak dalam arteri.

Rentang kadar kolesterol dalam darah yang perlu Anda perhatikan, yakni:

Normal: kurang dari 200 mg/dL
Cukup tinggi: 200-239 mg/dL
Tinggi: 240 mg/dL dan lebih

- Merokok
Merokok juga dapat meningkatkan risiko penyebab penyakit jantung. Nikotin dan zat kimia lain dalam rokok berbahaya bagi jantung dan pembuluh darah, ini karena dapat meningkatkan risiko atherosclerosis (penyempitan arteri).

- Hipertensi dan diabetes
Hipertensi dan diabetes akan menyebabkan seseorang lebih rentan dengan penyakit kardiovaskuler. Ini disebabkan karena hipertensi dapat meningkatkan kekakuan arteri dan penumpukan plak.

Efeknya pada jantung dan pembuluh darah di sekitar jantung ini tidak berbeda jauh pada pasien diabetes. Oleh karena itulah, penyakit kardiovaskuler disebut-sebut sebagai salah satu komplikasi diabetes.

Cara Mengatasi Penyakit Jantung
Saat Anda mengalami penyakit jantung, ada beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk mengatasi penyakit jantung.

Berikut adalah cara mengatasi penyakit jantung, antara lain:

1. Penyakit jantung koroner
Untuk penyakit jantung koroner, pengobatan yang dilakukan bertujuan untuk mencegah/mengatasi terjadinya sumbatan yang lebih berat pada pembuluh darah di jantung. Cara ini dilakukan dengan memberikan pengidap obat pengencer darah (seperti aspirin atau clopidogrel) dan nitrat.

Jika sumbatan sudah sangat berat, dokter akan melakukan operasi untuk membuka sumbatan di pembuluh darah melalui tindakan percutaneous coronary intervention (PCI).

2. Penyakit jantung bawaan
Pengobatan dilakukan dengan tindakan pembedahan untuk menutup kebocoran pada katup atau sekat jantung.

3. Penyakit infeksi jantung
Pengobatan dapat dilakukan dengan memberikan antibiotik yang sesuai dengan jenis kuman yang menginfeksi, seperti obat antiradang dan obat pengencer darah.

4. Penyakit gagal jantung

Pada kondisi gagal jantung, pengobatan yang dilakukan bertujuan untuk mengurangi cairan di dalam tubuh, sehingga menurunkan kerja jantung. Dokter akan memberikan obat untuk meningkatkan kekuatan jantung dalam memompa darah.

5. Penyakit jantung aritmia
Pengobatan dilakukan bertujuan untuk mengendalikan irama jantung, dengan memberikan obat-obatan yang mempengaruhi irama jantung  seperti beta blocker, diltiazem, dan verapamil. Jika tidak ada perbaikan, dokter akan melakukan tindakan ablasi jantung untuk mengontrol aliran listrik yang tidak sesuai di jantung.

Hidup Sehat Untuk Mencegah Penyakit Jantung
Sebagai langkah awal untuk mencegah penyakit jantung, Anda harus melakukan kebiasaan hidup sehat. Kebiasaan hidup sehat diantaranya adalah:

1. Makanan yang sehat
Untuk mencegah penyakit jantung, Anda perlu mengonsumsi makanan yang sehat sekaligus mengatur pola makan yang benar setiap harinya. Contoh berbagai macam zat gizi yang dibutuhkan oleh manusia adalah karbohidrat, protein, vitamin dan juga mineral.

Anda juga perlu menghindari makanan berlemak tinggi. Makanan berlemak dapat menyebabkan penimbunan kolesterol dalam pembuluh darah yang dapat menyebabkan penyakit jantung.

2. Minum air putih yang cukup

Minum air putih merupakan salah satu cara mudah untuk mencegah penyakit jantung. Dengan meminum air putih yang cukup, akan membantu mengeluarkan racun dan lemak yang ada di dalam tubuh, melalui sistem ekskresi dalam tubuh.

Tubuh sangat membutuhkan cairan air yang cukup, Anda dianjurkan untuk minum minimal setidaknya 8 gelas per hari.

3. Rajin berolahraga
Berolahraga merupakan salah satu cara menjalani gaya hidup sehat yang berguna untuk mengatasi penyakit jantung. Dengan berolahraga membuat tubuh menjadi lebih fit dan bugar. Dengan berolahraga akan membantu mengeluarkan racun dalam tubuh melalui keringat.

4. Meninggalkan kebiasaan buruk
Untuk mengatasi penyakit jantung, Anda harus benar-benar meninggalkan kebiasaan negatif, seperti merokok dan meminum-minuman berakohol. Karena merokok dan minum-minuman berakohol akan merusak organ-organ dalam tubuh.

(m. taufik naufal/nf)


Rekomendasi untuk Anda

Berita Terbaru


Zodiak Taurus Hari Ini

Percintaan

Pada bulan Mei 2024, hubungan percintaan Taurus akan mengalami perkembangan yang positif. Anda akan merasakan kehangatan dan keintiman yang lebih dalam dengan pasangan Anda. Jika masih single, ada kemungkinan untuk bertemu dengan seseorang yang istimewa.



Taurus Selengkapnya