9 Cara Menghapus Sampah di HP, Hapus dan Uninstal Salah Satu Aplikasi

"HP anda mengalami kinerja yang lemot, hapuslah beberapa file sampah yang berada di dalamnya."

Tech | 20 April 2022, 06:06
9 Cara Menghapus Sampah di HP, Hapus dan Uninstal Salah Satu Aplikasi

Para pengguna Android pasti pernah merasakan kondisi di mana kinerja HP semakin menurun dan muncul peringatan bahwa memori internal hampir penuh. Padahal setelah dirasakan dan dilihat, aplikasi yang terinstal di dalamnya nggak seberapa banyak apalagi memiliki ukuran yang berat. Kondisi ini tentuya mengganggu banget, padahal aktivitas sehari-hari membutuhkan HP.

Jika smartphone Anda mengalami kndisi kinerja yang sangat lemot, hal ini bisa saja disebabkan oleh file sampah yang masih tertinggal di smartphone Anda. File sampah merupakan berkas yang tersimpan pada memori internal yang terus menumpuk jika tidak dikelola dengan baik, dan tidak memiliki manfaat. Anda perlu mengatasinya melalui beberapa cara, sehingga file dapat terkelola dengan baik.

File sampah ini dapat terkumpul pada folder sampah di penyimpanan internal Android. Meski, terkadang aplikasi sudah dihapus, masih ada beberapa sisa file yang memenuhi penyimpanan internal Android. Sehingga membuat kinerja HP menjadi lemot dan sangat tidak memungkinkah. Ada beberapa langkah yang dapat dilakukan melalui beberapa cara, kali ini sahabat daun akan memahasnya di bawah ini.

Cara menghapus sampah di HP Android Anda

Menghapus file sampah dapat dilakukan melalui beberapa cara, kali ini sahabat daun akan membahasnya di bawah ini. Berikut ini cara menghapus sampah di HP Android :

Daun.id

umber; pexels.com

1. Buka menu "Pengaturan" (Settings) yang ada di Android Anda.

2. Selanjutnya, lakukan scroll ke bawah hingga menemukan opsi "Aplikasi" (Apps).

3. Setelah itu, klik opsi tersebut, lalu pilih pada opsi aplikasi mana yang akan Anda uninstall.

4. Cara menghapus sampah di Android selanjutnya, klik pada aplikasi tersebut.

5. Setelah itu anda akan masuk ke aplikasi tersebut, kemudian pilih menu "Storage" di halaman "App Info".

6. Selanjutnya, akan muncul rincian penyimpanan dari aplikasi yang anda pilih, dengan informasi kapasitas "Data" dan "Cache" di dalamnya.

7. Guna membersihkan file atau dokumen yang telah tersisa di aplikasi, anda dapat langsung menekan tombol "Clear Data" dan "Clear Cache" yang berada pada bagian bawah.

8. Jika telah usai, Anda bisa langsung melakukan uninstall aplikasi tersebut dengan menu yang telah tersedia di HP Anda.

Daun.id

sumber; pexels.com

9. Proses uninstall selesai, secara otomatis seluruh sisa file yang berasal dari aplikasi tersebut akan terhapus, dan penyimpanan internal sedikit lebih lega.

Jika perangkat Android Anda mengalami kinerja yang lemot atau masalah yang sama seperti di atas. Maka lakukan beberapa langkah seperti di atas untuk membuat penyimpanan internal Android kembali lega. Demikian beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk menghapus sampah di HP Android Anda.

(rian adi kurniawan/nn)


Rekomendasi untuk Anda

Berita Terbaru

JADWAL SHOLAT HARI INI

MINGGU, 28 APRIL 2024 (JAKARTA PUSAT)
IMSYAK 04:26 SUBUH 04:36 DUHA 06:15 ZUHUR 11:52
ASHAR 15:13 MAGHRIB 17:49 ISYA 19:00  

Zodiak Taurus Hari Ini

Percintaan

Pada bulan April 2024, hubungan percintaan Taurus akan mengalami beberapa tantangan. Komunikasi yang buruk dan perbedaan pendapat dapat menyebabkan ketegangan dalam hubungan. Namun, dengan komitmen dan upaya yang tepat, Anda dapat mengatasi masalah ini dan memperkuat hubungan Anda.



Taurus Selengkapnya