Doa Bercermin Teks Arab, Latin dan Artinya, Serta Adabnya Menurut Rasullullah

"Doa Bercermin Teks Arab, Latin dan Artinya, Serta Adabnya Menurut Rasullullah"

Life | 14 July 2022, 17:38
Doa Bercermin Teks Arab, Latin dan Artinya, Serta Adabnya Menurut Rasullullah

Umat Islam dianjurkan untuk selalu berdoa terlebih dulu ketika akan dan setelah melakukan suatu aktivitas atau kegiatan. Mengucap doa sebelum dan setelah beraktivitas tujuanya adalah agar mendapatkan berkah.

Salah satu anjuran doa adalah ketika bercermin. Bercermin adalah sebuah aktivitas yang sering dilakukan oleh semua orang setiap harinya. Biasanya kegiatan bercermin dilakukan setelah mandi atau pun jika hendak keluar rumah.

Daun.id

pexels.com

Membaca doa ketika bercermin akan selalu mengingatkan kita kepada Allah SWT, dan juga agar kita tidak berlebihan dalam berpenampilan. Selain itu, dengan berdoa juga membuat kita mensyukuri semua hal yang terdapat dalam diri kita mulai dari kepada, wajah hingga ujung kaki.

Allah SWT menciptakan hambaNya dengan sebaik-baiknya ciptaan. Hal ini dijelaskan dalam Surat At-tin ayat 4.

لَقَدْ خَلَقْنَا الْإِنْسَانَ فِي أَحْسَنِ تَقْوِيمٍ

Artinya: "Dan sungguh telah Kami ciptakan manusia dalam bentuk yang sebaik-baiknya" 

Doa Bercermin

Berikut ini adalah doa yang dapat kamu baca ketika bercermin.

اَللّٰهُمَّ كَمَا حَسَّـنْتَ خَلْقِـيْ فَحَسِّـنْ خُلُقِـيْ

“Allohumma kamaa hassanta kholqii fahassin khuluqii”.

Artinya : “Ya allah, sebagaiman Engkau telah membaguskan penciptaanku, maka baguskanlah pula akhlakku” (HR.Bazzar).

Selain berdoa, ada juga adab yang harus dilakukan saat bercermin, yaitu:

1. Selalu mengingat nikmat yang sudah Allah berikan.

2. Tidak ujub atau terlalu mengagumi kecantikan diri sendiri.

3. Tidak berlebihan dan terlalu lama di depan cermin.

4. Tidak mencela kekurangan fisik sendiri

5. Selalu bersyukur dengan segala kelebihan diri

6. Bersabar dengan segala kekurangan diri.

(m. taufik naufal/nf)


Rekomendasi untuk Anda

Berita Terbaru


Zodiak Taurus Hari Ini

Percintaan

Pada bulan Mei 2024, hubungan percintaan Taurus akan mengalami perkembangan yang positif. Anda akan merasakan kehangatan dan keintiman yang lebih dalam dengan pasangan Anda. Jika masih single, ada kemungkinan untuk bertemu dengan seseorang yang istimewa.



Taurus Selengkapnya